Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil E-Pole MotoE Belanda: Granado Tetap Start Terdepan meski Pakai Format Baru

Walaupun kualifikasi MotoE dijalankan dengan format baru, Eric Granado tetap sukses mempertahankan catatan sempurnanya dalam meraih pole position.

Eric Granado, One Energy Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pada format kualifikasi terbaru MotoE, para pembalap diberikan kesempatan sebanyak 3 lap, turun secara bergiliran, untuk bisa mencatatkan waktu terbaiknya.

Tak ada durasi sesi kualifikasi atau E-Pole. Namun, jika pembalap telah memakai semua 3 kesempatannya itu, mereka tak bisa lagi mencatatkan waktu setelah 3 lap.

Dengan format terbaru ini, ada beberapa pembalap yang memperebutkan pole di MotoE Belanda. Fermin Aldeguer yang keluar lebih dulu dari rival-rivalnya, sempat merebut pole position sementara.

Namun, keunggulan Aldeguer tak bertahan lama, karena Matteo Ferrari berhasil mencatatkan lap yang lebih cepat. Pembalap asal Italia itu membukukan waktu 1 menit 43, 876.

Lucas Tulovic yang turun ke lintasan setelah Ferrari langsung merebut pole position sementara dari pembalap Indonesian E-Racing Gresini tersebut. Tulovic mencatatkan waktu 1 menit 43,168 detik.

Giliran Eric Granado yang turun ke lintasan setelah Tulovic. Hasilnya, pembalap asal Brasil ini langsung memperlihatkan laju yang luar biasa.

Baca Juga:

Granado merebut pole sementara dari Tulovic setelah menorehkan waktu 1 menit 43,114 detik. Padahal, di Tikungan 9 Sirkuit Assen, ia hampir terjatuh, dan sempat kehilangan waktu.

Alessandro Zaccone turun ke lintasan setelah Granado. Ia pun berambisi melengserkan pembalap One Energy Racing tersebut. Sayangnya, karena satu insiden kecil, ia gagal melakukan hal tersebut.

Insiden tersebut terjadi di Tikungan 8. Sama seperti Granado, Zaccone juga hampir terjatuh, namun masih bisa menjaga keseimbangan motornya.

Pembalap Octo Pramac MotoE tersebut memang gagal mencatatkan pole di sesi E-Pole kali ini. Namun, ternyata catatan waktunya masih lebih baik dari Jordi Torres yang saat itu ada di P3.

Zaccone berhasil mencatatkan waktu 1 menit 43,238 detik. Torres pun harus menerima nasib tersingkir dari barisan terdepan saat start, dan akan memulai balapan dari barisan kedua.

Ada beberapa pembalap yang memutuskan tidak turun atau catatan lapnya dihapus oleh race director, lantaran telah melanggar batasan-batasan yang ada.

Xavier Cardelus dan Yonny Hernandez harus menerima nasib catatan lapnya dihapus lantaran melanggar track limit.

Miquel Pons kedapatan keluar dari pit saat lampu merah masih menyala. Catatan waktunya pun juga dihapus. Ketiganya dinyatakan tidak mencatatkan waktu saat kualifikasi.

Akan tetapi, regulasi terbaru E-Pole MotoE mengatakan bahwa jika ada pembalap yang gagal mencatatkan waktu, maka waktu lap para pembalap di sesi latihan bebas yang digunakan untuk menentukan posisi grid.

Berikut Hasil E-Pole MotoE Belanda (Top 10):

POS.

NO.

PEMBALAP

WAKTU/GAP

1

51

Eric Granado

1:43,114 Menit

2

3

Lukas Tulovic

0,074 Detik

3

61

Alessandro Zaccone

0,124

4

40

Jordi Torres

0,364

5

77

Dominique Aegerter

0,444

6

11

Matteo Ferrari

0,762

7

54

Fermin Aldeguer

0,809

8

27

Mattia Casadei

0,854

9

19

Corentin Perolari

1,148

10

78

Hikari Okubo

1,250

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil MotoE Catalunya: Pons Menang, Granado Kena Sial
Artikel berikutnya Hasil MotoE Belanda: Granado Menang, Torres-Zaccone Dramatis

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia