Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Granado Pindah ke WithU Motorsport

WithU Motorsport resmi menggaet pembalap Brasil, Eric Granado, pada kejuaraan balap motor listrik MotoE musim 2021.

Matteo Ballarin, Team Principal WithU Motorsport dan Eric Granado

Divulgacao

Setelah dua musim memperkuat Avintia Esponsorama Racing, Granado hijrah ke WithU Motorsport tahun depan. Selain dianggap berpengalaman, sosoknya juga dinilai salah satu rider yang mampu bertarung di barisan depan.

Granado melakoni debut MotoE pada 2019. Dari enam balapan yang dihadapinya, dia berhasil mengoleksi dua kemenangan, mengantarkan sang pembalap untuk menduduki peringkat ketiga dalam klasemen akhir.

Bermodalkan raihan impresif, Granado kemudian membuka musim 2020 dengan kemenangan di Jerez. Sayangnya, dia mengalami kegagalan finis saat balapan Misano 1 dan Le Mans 1, dan menempati peringkat ketujuh klasemen akhir.

Tahun depan, Granado akan menjalani petualangan bersama WithU Motorsport. “Saya sangat gembira dan bersemangat dengan peluang baru ini, bahwa tim telah menawari saya kontrak,” tuturnya dikutip dari situs resmi tim.

“Terima kasih kepada tim yang mempercayai saya dan kerja saya. Saya sangat senang menjadi bagian dari keluarga ini, karena ini adalah tim yang sangat profesional serta telah menikmati kesuksesan.

“Saya bersemangat dan berharap bisa memberikan tim hasil baik, serta bahwa kami bisa bertarung untuk gelar juara MotoE World Cup 2021. Saya tidak sabar untuk mulai bekerja sesegera mungkin,” ucap Granado.

Baca Juga:

Team Principal WithU Motorsport, Matteo Ballarin, menyambut positif bergabungnya Granado ke dalam timnya. Penampilan apik Granado saat memperebutkan kemenangan di Valencia 2019 rupanya begitu membekas.

Di antara pencapaian terbesarnya hingga saat ini, Grand Prix Valencia tahun lalu muncul di benaknya - di mana ia memenangkan kedua balapan melawan kami di lap terakhir.

“Kami sangat senang mengumumkan kesepakatan dengan Eric Granado untuk musim 2021. Dia telah terbukti menjadi pembalap bagus di berbagai kategori dan, yang terpenting, dia punya pengalaman hebat di MotoE World Cup, setelah berpartisipasi dalam seri tersebut selama dua musim terakhir,” kata Ballarin.

“Tim WithU Motorsport senang dengan kesepakatan tersebut dan kami berharap dapat berjuang untuk posisi teratas serta gelar pada 2021. Kami memiliki banyak pekerjaan dan masa depan yang cerah bersama kami,” ujarnya.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Intact GP Resmi Perpanjang Kontrak Aegerter
Artikel berikutnya MotoE 2021, Team Gresini Pertahankan Ferrari

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia