Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil Race 1 MotoE Austria: Granado Amankan Kemenangan

Pembalap LCR E-Team Eric Granado mengklaim podium utama Race 1 MotoE Austria. Kemenangan di Sirkuit Red Bull Ring membuat peluangnya meraih gelar musim ini masih terjaga.

Eric Granado

Foto oleh: Team LCR

Eric Granado mendapatkan hasil maksimal pada balapan pertama (Race 1) Grand Prix Austria MotoE. Ia finis terdepan setelah rider Mattia Casadei mengalami kecelakaan di lap terakhir.

Kemenangan di Red Bull Ring menjadi yang keempat bagi Granado sepanjang musim 2022. Sebelumnya, ia sukses merengkuh podium tertinggi dalam putaran pembuka di Spanyol dan Race 2 Belanda.

Sementara itu, keunggulan pemimpin klasemen sementara Dominique Aegerter memang berkurang, tetapi finis sebagai runner-up cukup bagus bagi rider Dynavolt Intact GP. Melengkapi podium ada rekan setim Granado, Miquel Pons.

Artinya, LCR sukses mencetak podium ganda. Ini kali kedua mereka mampu melakukannya sepanjang musim 2022. Sebelum di Austria, Granado dan Pons juga menembus Top 3 dalam Race 2 MotoE Spanyol.

Baca Juga:

Sebenarnya kemenangan Granado di Red Bull Ring berbau keberuntungan. Jika pembalap Pons Racing 40 Mattia Casadei tidak jatuh, belum tentu ia akan menjejak podium utama Race 1.   

Casadei, yang start dari grid kedua, memulai dengan baik. Ia memimpin setelah sukses menyalip Eric Granado menuju Tikungan 1. Sementara peraih pole position tersebut justru merosot ke P3.

Start impresif juga dibuat Kevin Zannoni. Dari urutan keempat, ia naik ke urutan dua berkat manuver di belokan pertama. Sementara di belakang, Matteo Ferrari mengalami terjatuh saat memasuki T1.

Beruntung, pembalap Felo Gresini MotoE tersebut tidak sampai tertabrak para rival yang membentuk traffic di belakangnya. Tetap saja itu mengecewakan sebab Race 1 berakhir lebih cepat untuknya.

Nasib serupa juga dialami rider WithU GRT RNF MotoE Team Bradley Smith. Ia mengalami kecelakaan di lap pertama. Seperti Ferrari, pria asal Inggris tersebut tampaknya tidak mengalami cedera berarti.  

Kembali ke barisan depan, Granado sudah berhasil naik ke P2, melewati Zannoni. Memasuki lima lap tersisa, pembalap kebangsaan Brasil memburu Cassadei. Selisih keduanya hanya sekitar 0,6 detik.

Granado butuh hasil maksimal untuk menjaga kans menjadi juara dunia. Pasalnya, ia masih tertinggal 28,5 poin dari pemuncak sementara Dominique Aegerter, yang ada di P3 jelang empat lap terakhir.

 

Ia berhasil melewati Zannoni menuju Tikungan 1 lewat sisi dalam. Tetapi Aegerter masih cukup jauh dari Cassadei dan Granado. Tiga lap terakhir dalam pertarungan di Austria kemenangan makin sengit.

Granado telah memangkas ketertinggalannya jadi 0,100 di lap kelima. Ia terus menekan, tetapi Casadei berhasil menjauh. Pada putaran final, kemenangan tampaknya sudah digenggam rider Italia itu.

Tetapi petaka terjadi di sektor terakhir. Casadei jatuh di Tikungan 9 akibat kehilangan grip pada bagian depan motornya. Otomatis, Granado yang berada di belakangnya pun mengambil alih pimpinan.  

Akhirnya Granado berhasil mengklaim kemenangan. Aegerter finis kedua dan Miquel Pons menempati posisi ketiga. Hasil ini membuatnya berhasil memangkas gap dalam klasemen menjadi 26,5 poin.   

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ducati Yakin Bangun Motor Balap Listrik Terbaik
Artikel berikutnya Dominique Aegerter Kurang Puas meski Podium

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia