Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Fernando Alonso Terhibur Lihat Perez-Hamilton-Leclerc Bertarung

Fernando Alonso mencoba ikut terlibat dalam pertarungan empat besar GP Inggris, tetapi akhirnya harus puas finis P5. Meski begitu, ia berada di posisi terbaik menyaksikan duel epik Sergio Perez, Lewis Hamilton dan Charles Leclerc.

Lewis Hamilton, Mercedes W13, Sergio Perez, Red Bull Racing RB18, Charles Leclerc, Ferrari F1-75

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Mundurnya pembalap Alpine F1 Esteban Ocon memicu Safety Car keluar di tahap akhir Grand Prix Inggris. Masalah fuel pump yang dialaminya menciptakan pertarungan dramatis pada 10 lap final di Silverstone.

Rekan setim Ocon, Fernando Alonso, berada di urutan kelima saat restart dilakukan. Ia terus mengintai para pembalap di depannya dengan harapan bisa masuk tiga besar. Namun, El Plan tidak memiliki jarak yang cukup untuk melancarkan serangan.

Empat rival di depan Alonso: Carlos Sainz, Charles Leclerc, Lewis Hamilton dan Sergio Perez berjuang mati-matian saat mereka bertarung untuk merebut kemenangan. Pada akhirnya Sainz yang berhasil lolos untuk mengklaim kemenangan F1 perdananya.

Tiga pilot lainnya terus melanjutkan pertempuran posisi kedua. Leclerc, Hamilton dan Perez silih berganti melakukan manuver dan memimpin. Di belakang mereka, Alonso berusaha memanfaatkan setiap kontak antara mereka, tetapi tak dapat peluang.

Baca Juga:

Kendati demikian, juara dunia Formula 1 2005 dan 2006 tersebut mengaku sangat menikmati pertarungan sengit yang tersaji tepat di depannya sambil tetap fokus menjaga P5 dari ancaman Lando Norris (McLaren)

“Saya menyaksikan pertarungan di depan saya dan mereka benar-benar dekat satu sama lain dan saya pikir, ‘Oke, mereka akan bersenggolan, dua mobil tersisih, itu akan cukup untuk podium’,” ujar Alonso kepada Sky Sports F1 usai balapan.

“Tetapi mereka berlomba dengan sangat keras dan gigih, dan tetap dengan rasa hormat (satu sama lain), jadi menyenangkan juga untuk menontonnya dari belakang. Lalu, ya saya kira P5 adalah hasil besar bagi kami.

“Meski saya merasa itu akan jadi P4 karena Charles (Leclerc) bergerak beberapa kali di sektor lurus saat menahan Lewis (Hamilton). Saya berubah (arah) sekali di Kanada dan diganjar (penalti) 5 detik, jadi saya kira tiga gerakan tak diperbolehkan.”

Fernando Alonso, Alpine A522, Lando Norris, McLaren MCL36

Fernando Alonso, Alpine A522, Lando Norris, McLaren MCL36

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Raihan posisi kelima di Silverstone belum mengangkat posisi Alonso dari posisi ke-10 dalam klasemen F1 2022, tetapi ia semakin mendekati Ocon, yang menempati P9. Keduanya kini berjarak sembilan poin saja.

Sementara itu, pertarungan Alpine dan McLaren untuk peringkat keempat konstruktor mulai terbentuk. Skuad Enstone kini tertinggal enam angka di belakang tim yang diperkuat Norris dan Daniel Ricciardo.

“Kami berada sangat dekat dengan McLaren (di) beberapa trek seperti ini. Saya pikir yang ini (Silverstone) benar-benar bagus untuk mereka, dengan tikungan berkecepatan tinggi, tetapi kami juga berada di sana,” tutur El Plan.

“Tetapi ya, Mercedes, Red Bull dan Ferrari agak terlalu jauh di depan kami saat ini. Jadi sayangnya, walau kami merasa baik dan kompetitif, P7 atau P8 adalah posisi kami yang sebenarnya. Kami harus terus bisa berprogres.”  

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kepolisian Tangkap Tujuh Pemrotes yang Menginvasi Trek Silverstone
Artikel berikutnya 7 Nyawa Pembalap Selamat berkat Halo

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia