Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Banyak Komponen Baru, Honda CBR1000RR-R Diharapkan Lebih Baik

Para pembalap tim pabrikan Honda berharap varian baru CBR1000RR-R mampu berperforma bagus pada tes resmi Kejuaraan Dunia Superbike (WorldSBK) 2021 di Jerez, Spanyol.

Alvaro Bautista, Team HRC

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Tes resmi pertama WorldSBK 2021 akan digelar di Jerez, Spanyol, pada Rabu dan Kamis (20-21/1/2021) pekan ini. Dua pembalap Team Honda Racing Corporation (HRC), Alvaro Bautista dan Leon Haslam, menginginkan banyak komponen baru untuk CBR1000RR-R Fireblade.

Setelah turun dengan CBR1000RR-R kali pertama tahun lalu, target dan harapan Honda di WorldSBK 2021 dengan motor tersebut memang lebih tinggi.

Musim lalu, Bautista dan Haslam masing-masing finis di peringkat kesembilan dan ke-10 klasemen akhir WorldSBK dengan poin sama, 113. Posisi Bautista lebih baik karena ia mampu sekali naik podium (ketiga) di race 2 lomba di Aragon, Spanyol.  

Di klasemen pabrikan, Honda berada di peringkat keempat dari enam pabrikan yang turun, dengan 166 poin. Mereka hanya lebih baik daripada BMW dan Aprilia.

Namun demikian, baik Bautista maupn Haslam terlihat senang dengan kemajuan yang dibuat HRC dalam mengembangkan Honda CBR1000RR-R Fireblade sejak musim 2020 berakhir di Estoril, Portugal, pertengahan Oktober 2020 lalu.  

Baca Juga:

Pada 16 dan 17 November 2020 lalu, Honda, dua tim pabrikan lainnya: Kawasaki Racing Team WorldSBK, PATA YAMAHA WorldSBK Official Team, plus sejumlah skuad lainnya sudah sempat menguji motor untuk musim 2021 juga di Sirkuit Jerez.

“Masukan untuk para teknisi HRC di Jepang jelas akan sangat penting. Kami memiliki beberapa komponen untuk dites untuk membantu set-up demi meningkatkan performa dan pengembangan motor,” ujar Alvaro Bautista.

“Tentu, kami masih harus melihat seperti apa hasil pengembangan motor. Selama libur musim dingin, saya bekerja keras untuk memperkuat fisik serta menajamkan fokus dan konsentrasi,” kata pembalap asal Spanyol, 36 tahun, itu.

Leon Haslam mengaku pandemi Covid-19 sangat mengganggu jadwalnya. Liburan musim dingin kali ini terasa lebih panjang dan memengaruhi jadwal latihan.

“Biasanya, kami sudah melakukan pemusatan latihan untuk fisik di Spanyol. Namun kali ini kami tidak bisa melakukannya,” kata Leon Haslam, pembalap asal Inggris, 37 tahun.

“Saya ingin segera bertemu tim dan tidak sabar untuk segera melakukan latihan di Jerez. Saya ingin mengetahui di mana posisi kami setelah Fireblade mendapat sejumlah komponen baru dari Honda dan HRC.”

Lomba pertama WorldSBK 2021 sebelumnya dijadwalkan digelar di Phillip Island, Australia pada Februari mendatang. Namun, putaran di Phillip Island meminta dimundurkan karena pandemi Covid-19 (menjadi balapan terakhir).

Akibat Australia dimundurkan, lomba pertama WorldSBK pun baru akan digelar pada 24 dan 25 April di Sirkuit Assen, Belanda.   

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pujian Tinggi dari Bos Kawasaki untuk Rea
Artikel berikutnya Michel Fabrizio Ramaikan Lagi World Supersport

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia