Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Bos Honda Team Asia Waswas Omicron

Manajer Tim Honda Team Asia Hiroshi Aoyama memperkirakan bakal menghadapi musim yang menyulitkan karena pandemi Covid-19 kembali merebak.

Hiroshi Aoyama, Honda Team Asia

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Juara dunia kelas 250cc (kini Moto2) 2009 tersebut menilai, Covid-19 akan terus membuat setiap akhir pekan lomba Kejuaraan Dunia Balap Motor 2022 makin rumit dan menyulitkan.

Sebagai perbandingan, pada musim 2021 lalu, Kejuaraan Dunia Balap Motor tahun lalu menggelar 18 balapan namun dengan protokol Covid-19 yang sangat ketat demi meminimalisasi risiko penyebaran tinggi.

Kendati begitu, tetap saja banyak kasus isolasi yang dialami kru, mekanik, sampai pembalap. Tidak terkecuali di Honda Team Asia.

“Tahun lalu beberapa mekanik terinfeksi. Kami beruntung karena itu tidak menjadi bencana dalam tim. Kami berhasil mengatasi situasi dengan baik dan mampu melanjutkan lomba,” ucap pria asal Jepang itu.

Aoyama menjelaskan, para staf dan kru timnya sejatinya sudah sangat berhati-hati. Saya yakin semua kru dan stafnya akan mematuhi aturan di paddock, terutama yang terkait protokol kesehatan.

“Tentu saja hal itu tidak mudah. Namun kami harus menghadapinya,” tutur mantan pembalap yang sempat turun dalam 70 Grand Prix di MotoGP antara tahun 2010 sampai 2017 tersebut.

Baca Juga:

Aoyama melihat, dengan pandemi yang kembali merebak, 21 balapan di Kejuaraan Dunia tahun ini masih akan kembali menyulitkan.

“Tahun lalu saja sudah cukup menyulitkan bagi setiap orang di tim, mulai dari pembalap sampai mekanik. Tahun ini balapan bakal bertambah tiga. Anda tidak boleh kehilangan fokus sementara juga tetap harus mewaspadai situasi Covid-19,” ucap Aoyama.

Pemenang sembilan Grand Prix, 27 podium, dan delapan pole position di kelas 250cc antara 2000 sampai 2009 tersebut menambahkan: “Varian (Covid-19) Omicron membuat saya sedikit khawatir karena sangat mudah menular.

“Tetapi tidak ada yang bisa dilakukan selain menambah kewaspadaan dan menghindari kerumunan. Kami akan mencoba melindungi diri sebaik mungkin.”

Pada Kejuaraan Dunia Balap Motor 2022, Honda Team Asia akan menurunkan Somkiat Chantra dan Ai Ogura di kelas Moto2. Adapun di kategori Moto3, mereka akan mengandalkan pembalap asal Indonesia Mario Suryo Aji serta Taiyo Furusato.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Manuel Gonzalez Sebut Dua Lawan Moto2 yang Dianggap Berbahaya
Artikel berikutnya Mooney VR46 Racing Team Perbarui Kemitraan dengan Bardahl

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia