Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Carroll Jalankan Peran Pembalap Cadangan NIO 333

NIO 333 Formula E Team resmi mengontrak mantan driver Jaguar Racing, Adam Carroll, untuk menjadi pembalap cadangan pada 2020-21.

Adam Carroll, Gulf Racing

Foto oleh: Porsche Motorsport

Setelah pandemi memaksa Carroll absen semusim penuh, kini pembalap Irlandia Utara itu bakal berkompetisi di GT Cup 2021 bersama Oliver Webb. Keduanya akan mengemudikan McLaren 570S GT4 di skuad Greystone GT.

Namun sebelum disibukkan dengan jadwal GT Cup, Carroll bakal lebih dulu mendampingi NIO 333 dalam dua putaran pembuka Formula E di Arab Saudi, yang mana dia bersiap jadi pengganti Oliver Turvey dan Tom Blomqvist.

Carroll, mantan test driver BAR Honda F1, bahkan telah melakukan tes simulator Sirkuit Diriyah di markas NIO 333 di Oxfordshire, Inggris.

Balap mobil listrik sesungguhnya tak asing bagi Carroll. Pada 2016-17, sang pembalap pernah memperkuat Jaguar Racing. Mencetak lima poin, sebelum kemudian digantikan Nelson Piquet Jr.

“Saya sangat senang bisa bergabung dengan tim NIO 333 FE sebagai pembalap cadangan. Formula E adalah kejuaraan yang menarik untuk dijalani. Levelnya sangat tinggi dan secara teknis rumit,” ucap Carroll.

“Sangat menarik untuk melihat bagaimana mobil dan sistem berkembang sejak saya membalap pada 2017 dan tim NIO 333 bekerja sangat keras untuk musim yang akan datang.

“Saya menantikan tantangan di depan.”

Baca Juga:

NIO 333 terpuruk di dasar klasemen tim dalam dua tahun terakhir. Tetapi, skuad akan memasuki Formula E 2020-21 dengan mengusung powertrain baru usai diambil alih Lisheng Racing.

“Adam tidak hanya pembalap yang sangat bertalenta, tapi dia juga teman baik kami,” kata Team Principal NIO 333, Christian Silk.

“Peran pembalap cadangan jelas sangat penting bagi kami dan saya sangat bersyukur kami memiliki sepasang tangan yang aman di posisi kunci ini.

“Mewakili tim, kami tidak sabar untuk bekerja dengan Adam lagi.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kevin Siggy Menangi Ronde Ketiga Formula E: Accelerate
Artikel berikutnya Berbekal Mesin Lama, Vergne Pede Raih Kemenangan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia