Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Jari Huttunen Akan Jalani Debut di Rally1 bersama M-Sport

Pereli asal Finlandia, Jari Huttunen, akan menjalani debutnya di kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Reli (WRC) bersama M-Sport pada Reli Finlandia.

Jari Huttunen, Mikko Lukka, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta Rally2

Jari Huttunen, Mikko Lukka, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta Rally2

Team M-Sport

M-Sport Ford telah mengonfirmasi bahwa mereka akan menurunkan Jari Huttunen di kategori Rally1 dalam gelaran Reli Finlandia. Ini pun akan jadi kali pertama pereli 28 tahun tersebut ambil bagian di kelas tertinggi WRC.

Huttunen sendiri tercatat pernah dua kali mengendarai mobil reli spesifikasi tertinggi, tepatnya saat masih memperkuat Hyundai di musim 2019.

Saat itu, ia mengemudikan Hyundai i20 Coupe WRC di Kejuaraan Nasional Finlandia. Namun, pada kejuaraan dunia seperti WRC, kelas tertinggi yang pernah ia ikuti adalah WRC2 (Rally2).

Kesempatan besar pun datang untuk Huttunen. Pasalnya, ia akan diturunkan di kategori Rally1 oleh M-Sport, pada saat WRC mendatangi negaranya, yakni Finlandia.

Pereli yang bermitra dengan Mikko Lukka akan bergabung dengan pembalap M-Sport yang mengendarai Puma Rally1, yakni Craig Breen, Adrien Fourmaux dan Gus Greensmith.

Baca Juga:

"Saya sangat senang bisa menjalani home rally saya dengan mengemudikan Puma. Ini akan jadi pengalaman yang berharga dan saya sangat menantikan atmosfer serta kehadiran fans di sana," tutur Huttunen mengutip DirtFish.

"Tentu saja ini akan jadi reli yang menantang karena saya mengendarai mobil yang sangat cepat dan berkekuatan besar. Tapi, saya sudah memiliki perasaan yang bagus di mobil Rally2, saya pun berharap perasaan itu bisa saya pertahankan.

"Target saya untuk pekan Reli Finlandia adalah mempelajari mobil dan menemukan ritme yang bagus serta kecepatan yang stabil. Memang jalannya reli bisa saja rumit, tapi kita lihat saja nanti.

"Saya sudah beberapa kali bekerja dengan M-Sport dan saya benar-benar menikmatinya. Saya mulai merasa seperti di rumah sendiri. Saya ucapkan terima kasih kepada M-Sport yang telah memberikan kesempatan ini, dan saya akan maksimalkan itu."

Sebelum Reli Finlandia, Huttunen akan melakoni Reli Estonia terlebih dulu, tetap di kategori Rally2. Ia akan mengendarai mobil Ford Fiesta Rally2 miliknya.

Akan tetapi, beberapa hari sebelum Reli Estonia berlangsung, ia akan menjalani sesi tes dengan mobil Rally1, guna mendapatkan bekal jelang reli yang berlangsung di Jyvaskyla tersebut.

Podium WRC2: pemenang Andreas Mikkelsen, Eriksen Torstein, Toksport WRT Skoda Fabia Evo Rally2, peringkat kedua Ole Christian Veiby, Stig Rune Skjærmoen, Volkswagen Polo GTI R5, peringkat ketiga Jari Huttunen, Mikko Lukka, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta Rally2

Podium WRC2: pemenang Andreas Mikkelsen, Eriksen Torstein, Toksport WRT Skoda Fabia Evo Rally2, peringkat kedua Ole Christian Veiby, Stig Rune Skjærmoen, Volkswagen Polo GTI R5, peringkat ketiga Jari Huttunen, Mikko Lukka, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta Rally2

Foto oleh: McKlein / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tiga Merek Jajaki Gabung ke WRC jika Aturan Berubah
Artikel berikutnya Usai Tes Elfyn Evans Optimistis Hadapi Reli Estonia

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia