Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP1 F1 GP Austria: Verstappen Tercepat, Ferrari Terlihat Kuat

Hasil latihan bebas pertama (Free Practice/FP1) Formula 1 Grand Prix Austria, Jumat (2/7/2021), menempatkan Max Verstappen sebagai pembalap tercepat.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB16B

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Max Verstappen (Red Bull Racing-Honda) berhasil mencatat waktu tercepat pada sesi FP1 Grand Prix Austria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring. Pemenang GP Styria yang juga digelar di trek yang sama, pekan lalu, itu menembus waktu lap 1 menit 05,143 detik.

Verstappen melibas 37 lap tanpa masalah serius. Kecepatan dan daya tahan Red Bull RB16B juga terlihat solid dengan berbagai jenis ban yang dicoba.

Di luar dugaan, posisi kedua dan ketiga ditempati duet Scuderia Ferrari. Posisi kedua ditempati Charlses Leclerc yang terpaut 0,266 detik dari Verstappen. Adapun peringkat ketiga diduduki Carlos Sainz Jr setelah tertinggal 0,288 detik dari pembalap asal Belanda tersebut.

FP1 juga diwarnai sejumlah insiden keluarnya sejumlah pembalap dari lintasan. Diawali saat rem Ferrari SF21 milik Sainz mengunci setelah melibas kerb yang terlalu tinggi.

Tidak berapa lama, rookie asal Jepang, Yuki Tsunoda (AlphaTauri-Honda) yang keluar lintasan dan masuk gravel. Lalu, Lance Stroll (Aston Martin-Mercedes) keluar trek di Tikungan 6.

Menjelang pertengahan sesi, Stroll kembali keluar lintasan setelah selip. Hal serupa dialami Nikita Mazepin (Haas-Ferrari) di Tikungan 3.

Saat FP1 menyisakan sekira 15 menit, Max Verstappen masih mencatat waktu lap tercepat dengan 1 menit 05,143 detik. Duet Ferrari, Charles Leclerc dan Sainz, di luar dugaan mampu membayangi di P2 dan P3 dengan gap hanya sekira 0,2 detik.

Kondisi Red Bull Ring yang lebih dingin ketimbang pekan lalu (GP Styria) menjadi kabar bagus buat tim-tim. Mereka kemungkinan bisa memakai ban berkompon lunak lebih lama dan bukan mustahil bakal memunculkan strategi satu pit stop saat lomba GP Austria nanti.

Hingga lima menit menjelang satu jam durasi FP1, kedua Ferrari SF21 masih turun dengan ban lunak. Ferrari mengonfirmasi tengah menguji kecepatan mobil mereka untuk longer run. Jadi, sepertinya Ferrari SF21 juga membawa bahan bakar lebih banyak.

Tetapi, hanya tertinggal kurang 0,3 detik dari Verstappen hingga menjelang sesi berakhir mengisyaratkan Ferrari bakal mampu tangguh pada lomba akhir pekan ini.

Baca Juga:

Di sisi lain, para pembalap Mercedes-AMG Petronas F1 tampak kesulitan dengan kondisi lintasan yang lebih dingin dan kompon ban. Menjelang akhir FP1, Juara dunia tujuh kali (2008, 2014, 2015, 2017-2020) Lewis Hamilton sempat agak melebar di Tikungan 1.

Hal yang sama dialami rekan setim Hamlton, Valtteri Bottas. Masalah tyre warm up sepertinya kembali mengintai Mercedes di GP Austria.

Bottas akhirnya hanya mampu finis P4 sedangkan Hamilton di peringkat ketujuh. Hamilton bahkan terpaut hingga lebih dari 0,5 detik.

GP Austria menjadi balapan terakhir dari triple-header Kejuaraan Dunia Formula 1 musim 2021 yang diawali GP Prancis, 20 Juni lalu. Sirkuit untuk GP Austria ini masih sama dengan GP Styria yang berlangsung akhir pekan lalu.

Dari tiga balapan beruntun – hanya selisih satu pekan setiap lomba – ini, Max Verstappen dan Red Bull Racing masih mendominasi dengan memenangi GP Prancis dan GP Styria.

Menjelang GP Austria, Verstappen memperlebar gapnya dengan juara dunia Lewis Hamilton menjadi 18 poin di klasemen pembalap. Di konstruktor, Red Bull juga makin kokoh di puncak dengan unggul 40 poin atas Mercedes.

Di peringkat ketiga konstruktor, McLaren unggul 12 poin atas Scuderia Ferrari di P4. Hasil itu tidak lepas dari performa impresif Lando Norris yang mampu finis di lima besar dalam tujuh dari delapan balapan yang sudah dilangsungkan.

Salah satu hal krusial yang membedakan GP Austria dengan balapan sebelumnya adalah alokasi ban. Pirelli akan menyediakan ban dengan kompon lebih lunak untuk balapan kedua di Sirkuit Red Bull Ring ini.

Meskipun cuaca kerap berubah pada akhir pekan ini, lomba GP Austria pada Minggu (4/7/2021) nanti diperkirakan bakal berlangsung dalam kondisi kering.

Untuk akhir pekan GP Austria ini, Pirelli menyuplai tim-tim dengan ban P Zero putih C3 (hard), P Zero kuning C4 (medium), dan P Zero merah C5 sebagai ban dengan kompon paling lunak (soft).

Hasil FP1 F1 GP Austria

Pos # Pembalap Chassis Mesin Lap Waktu Gap Interval km/j
1 33 Netherlands Max Verstappen Red Bull Honda 37 1'05.143     238.625
2 16 Monaco Charles Leclerc Ferrari Ferrari 33 1'05.409 0.266 0.266 237.655
3 55 Spain Carlos Sainz Jr. Ferrari Ferrari 33 1'05.431 0.288 0.022 237.575
4 77 Finland Valtteri Bottas Mercedes Mercedes 31 1'05.445 0.302 0.014 237.524
5 22 Japan Yuki Tsunoda AlphaTauri Honda 35 1'05.474 0.331 0.029 237.419
6 7 Finland Kimi Raikkonen Alfa Romeo Ferrari 28 1'05.586 0.443 0.112 237.013
7 44 United Kingdom Lewis Hamilton Mercedes Mercedes 32 1'05.709 0.566 0.123 236.570
8 11 Mexico Sergio Perez Red Bull Honda 31 1'05.726 0.583 0.017 236.509
9 10 France Pierre Gasly AlphaTauri Honda 36 1'05.726 0.583 0.000 236.509
10 4 United Kingdom Lando Norris McLaren Mercedes 28 1'05.880 0.737 0.154 235.956
11 31 France Esteban Ocon Alpine Renault 30 1'05.980 0.837 0.100 235.598
12 3 Australia Daniel Ricciardo McLaren Mercedes 31 1'06.181 1.038 0.201 234.883
13 18 Canada Lance Stroll Aston Martin Mercedes 30 1'06.203 1.060 0.022 234.805
14 37 China Guan Yu Zhou Alpine Renault 29 1'06.414 1.271 0.211 234.059
15 5 Germany Sebastian Vettel Aston Martin Mercedes 28 1'06.444 1.301 0.030 233.953
16 98 United Kingdom Callum Ilott Alfa Romeo Ferrari 23 1'06.564 1.421 0.120 233.531
17 47 Germany Mick Schumacher Haas Ferrari 29 1'06.583 1.440 0.019 233.464
18 45 Israel Roy Nissany Williams Mercedes 34 1'06.683 1.540 0.100 233.114
19 6 Canada Nicholas Latifi Williams Mercedes 36 1'06.978 1.835 0.295 232.088
20 9 Russian Federation Nikita Mazepin Haas Ferrari 30 1'07.316 2.173 0.338 230.922

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Diprotes Mazepin, Haas Akui Belum Bisa Beri Sasis Baru
Artikel berikutnya Hasil FP2 F1 GP Austria: Duet Mercedes Jawab Tantangan Verstappen

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia