Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Morbidelli Senang Saat Difavoritkan Juara

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, mengatakan dirinya sangat senang difavoritkan karena akan memberinya motivasi ekstra.

Franco Morbidelli, Petronas Yamaha SRT

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Morbidelli mengungkapkan beberapa hal mengejutkan dalam podcast MotoGP.com yang bertajuk Last On The Brakes.

Runner up MotoGP 2020 asal Italia itu mengatakan dirinya merasa senang karena bisa tampil cepat di atas motor Yamaha YZR-M1 2019.

Pembalap jebolan VR46 Academy itu juga mengaku senang difavoritkan oleh banyak orang. Padahal, sebagian besar pembalap tak senang dijagokan karena bisa memberikan beban tambahan.

Berbeda dengan Morbidelli, ia mengatakan jadi favorit banyak orang memberikannya motivasi tambahan karena mereka percaya pada kemampuannya.

Namun, pembalap 26 tahun itu menyayangkan dirinya belum bisa memberikan bukti kepada fansnya karena memiliki awal musim yang sulit.

“Tahun ini sangat mudah untuk memiliki pandangan kami harus memaksimalkan yang kami miliki. Situasi teknis saya saat ini memberi saya sedikit alasan untuk masalah yang kami alami di awal musim,” ujar pemenang tiga lomba, enam podium, dan dua pole position MotoGP itu.

“Setelah awal musim yang cukup sulit, saya harus mengatakan perasaan tenang perlahan menghilang. Tekanan yang sangat besar mulai datang. Jadi, saya merasa perlu melakukan apa yang saya bisa.

“Saya harus mencoba untuk berkembang dan harus membawa motor berada di level terbaik. Tapi, saya juga menyadari itu tugas yang sangat berat. Lebih sulit daripada biasanya. Jadi, untuk itu saya tidak terlalu tertekan.”

Baca Juga:

Franco Morbidelli menegaskan tidak suka menjadi pembalap non-unggulan. Ia mengaku lebih senang menjadi favorit. Kesuksesan memenangi gelar Moto2 pada 2017 lalu, menunjukkan dengan sempurna bahwa Morbidelli senang memiliki tekanan di pundaknya.

“Saya sangat senang menjadi favorit. Itu posisi terbaik menurut saya. Menjadi favorit berarti Anda memiliki segalanya yang Anda inginkan,” ucapnya.

“Anda harus tampil di level terbaik dan Anda harus meraih kemenangan. Saya pernah berada di posisi itu saat di Moto2. Saya merasa sangat luar biasa, dan saya memenangi titel.”

Tuntutan dari fans membuat Franco Morbidelli merasa dirinya harus selalu memberikan penampilan terbaik. Ini yang ingin dirasakannya kembali pada tahun ini setelah memberi kejutan pada akhir musim lalu.

“Saya sangat ingat rasanya sangat bagus ketika difavoritkan juara, saya merasakan percikan ekstra di dalam diri saya… itu adalah tekanan,” ucapnya.

“Itu membuat saya grogi. Tetapi, saya pikir beberapa orang dapat mengatasi tekanan seperti ini dan menghadapi perasaan itu.”

Menghadapi balapan kandang, Grand Prix Italia, Franco Morbidelli bertekad untuk tampil baik. Meski Sirkuit Mugello memiliki karakter yang tak bersahabat dengan motor Yamaha YZR-M1.

Franco Morbidelli, Petronas Yamaha SRT

Franco Morbidelli, Petronas Yamaha SRT

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alex Marquez Belum Nyaman dengan RC213V Musim Ini
Artikel berikutnya Resmi, Pramac Racing bersama Ducati sampai 2024

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia