Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil Lomba F1 GP Abu Dhabi: Verstappen Dominan

Max Verstappen berhasil memenangi lomba terakhir Kejuaraan Dunia Formula 1 2020, GP Abu Dhabi, Minggu (13/12/2020) malam, setelah memimpin dari start hingga finis.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB16

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Bagi pembalap Tim Red Bull Racing-Honda tersebut, GP Abu Dhabi menjadi kemenangan kedua musim ini setelah GP 70th Anniversary di Silverstone, Inggris pada 9 Agustus lalu atau yang ke-10 sepanjang kariernya yang dimulai di GP Australia 2015.

Podium utama Verstappen ini juga menjadi kemenangan keempat Red Bull Racing di GP Abu Dhabi. Tiga kemenangan sebelumnya dilakukan bersama Sebastian Vettel pada 2009, 2010, dan 2013.

Namun kemenangan ini tidak mampu mengangkat posisi Verstappen di klasemen akhir. Tambahan 25 poin membuatnya mengoleksi 214 poin di posisi ketiga (P3).

Sedangkan Valtteri Bottas (Mercedes-AMG Petronas) tetap berada di P2 seperti hasil lombanya di Abu Dhabi dengan 223 poin.   

Start lomba Grand Prix Abu Dhabi dilakukan pada Minggu petang pukul 17.00 waktu Uni Emirat Arab atau 20.10 WIB. Balapan berlangsung dalam 55 lap (305,355 km).

Tiga pembalap grid terdepan, yakni Verstappen dan dua pembalap Tim Mercedes-AMG Petronas, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton, turun dengan ban medium (C3, setrip kuning).

Ban yang sama digunakan Carlos Sainz Jr (McLaren-Renault) dan Esteban Ocon (Renault) yang masing-masing berada di grid keenam dan 10, untuk mengawali lomba.

Dari 10 besar grid start, Lando Norris (Mclaren-Renault), Alexander Albon (Red Bull Racing-Honda), Daniil Kvyat (AlphaTauri-Honda), Lance Stroll (Racing Point-Mercedes), dan Pierre Gasly (AlphaTauri-Honda) di grid 4, 5, 7, 8, dan 9, memakai ban lunak (C4, setrip merah).

Verstappen melakukan start bagus dan langsung memimpin saat masuk tikungan pertama (T1). Bottas masih di posisi kedua sedangkan Hamilton langsung ditekan oleh Norris yang MCL35 geberannya tampak cepat dengan ban lunak.

Memasuki lap 11, Sergio Perez harus mengakhiri kariernya bersama Racing Point dengan kekecewaan. Racing Point RP20 milik Perez yang memenangi lomba sebelumnya, GP Sakhir, itu berhenti usai T19 karena masalah mekanis.

Baca Juga:

Tujuh pembalap teratas pun memanfaatkan kondisi Virtual Safety Car (VSC) untuk masuk pit dan mengganti ban. Sulitnya marshals mengeluarkan mobil Perez membuat safety car benar-benar masuk lintasan pada lap 12.

Saat safety car keluar dan lomba dilajutkan di lap 14, Verstappen yang sudah mengganti ban medium dengan keras (C2, setrip putih) langsung melesat.

Pada lap 18, Verstappen mampu unggul 3,087 detik atas Bottas di posisi kedua (P2) dan 4,962 detik dari Hamilton di P3 yang juga sudah memakai ban keras.    

Tujuh lap kemudian, pembalap asal Belanda itu mampu memperlebar gap dengan Bottas menjadi hampir 5 detik di P2 dan 7 detik lebih dengan Hamilton di P3. Red Bull RB16 milik Verstappen memang sangat cepat hingga menjelang pertengahan lomba.

“Saya kira ban ini tidak akan bertahan sampai akhir balapan,” ujar Hamilton lewat radio tim pada lap 26. Hal yang sama dikatakan Verstappen: “Jujur, mungkin semua pembalap akan kesulitan menyelesaikan balapan dengan kondisi (ban) seperti ini.”

Verstappen terus memperlebar gap dengan Bottas di P2 menjadi sekitar 6,7 detik pada lap 30. Jika Bottas dan Hamilton melakukan pit kedua, Verstappen bakal kembali menjauh.

Pada lap 34, gap Verstappen kian membesar menjadi sekitar 8,1 detik dengan Bottas dan 11,3 detik dari Hamilton. Hingga lewat pertengahan balapan, saat sama-sama memakai ban keras, Red Bull RB16 terlihat jauh lebih baik daripada Mercedes W11.   

Memasuki lap 41, kecepatan tiga pembalap terdepan: Verstappen, Bottas, dan Hamilton, sepertinya tidak jauh berbeda. Rekan setim Verstappen, Albon, juga nyaman di P4 karena gapnya dengan Norris di P5 cukup jauh, sekitar 30 detik.

Sembilan lap menjelang finis, meskipun mengaku RB16 miliknya agak goyang dan bergetar, Verstappen masih mampu memperlebar gap menjadi sekitar 11,2 detik dengan Bottas di P2 dan 13,4 detik dari Hamilton di P3.

Max Verstappen akhirnya mampu menyelesaikan lomba penutup F1 2020, GP Abu Dhabi, dengan total waktu 1 jam 36 menit 28,645 detik. Verstappen unggul jauh atas duo Mercedes, yakni 15,976 detik atas Valtteri Bottas di P2 dan 18,415 detik atas Lewis Hamilton di P3.

Hasil Lomba F1 GP Abu Dhabi

Pos.   No. Mobil Pembalap Sasis Power Unit Laps Waktu Total Gap Interval Km/J Pits Mundur Points
1   33 Netherlands Max Verstappen Red Bull Honda 55 1:36'28.645       1   25
2   77 Finland Valtteri Bottas Mercedes Mercedes 55 1:36'44.621 15.976 15.976   1   18
3   44 United Kingdom Lewis Hamilton Mercedes Mercedes 55 1:36'47.060 18.415 2.439   1   15
4   23 Thailand Alex Albon Red Bull Honda 55 1:36'48.632 19.987 1.572   1   12
5   4 United Kingdom Lando Norris McLaren Renault 55 1:37'29.374 1'00.729 40.742   1   10
6   55 Spain Carlos Sainz Jr. McLaren Renault 55 1:37'34.307 1'05.662 4.933   1   8
7   3 Australia Daniel Ricciardo Renault Renault 55 1:37'42.393 1'13.748 8.086   1   7
8   10 France Pierre Gasly AlphaTauri Honda 55 1:37'58.363 1'29.718 15.970   1   4
9   31 France Esteban Ocon Renault Renault 55 1:38'09.714 1'41.069 11.351   1   2
10   18 Canada Lance Stroll Racing Point Mercedes 55 1:38'11.383 1'42.738 1.669   1   1
11   26 Russian Federation Daniil Kvyat AlphaTauri Honda 54 1 lap       1    
12   7 Finland Kimi Raikkonen Alfa Romeo Ferrari 54 1 lap       1    
13   16 Monaco Charles Leclerc Ferrari Ferrari 54 1 lap       1    
14   5 Germany Sebastian Vettel Ferrari Ferrari 54 1 lap       1    
15   63 United Kingdom George Russell Williams Mercedes 54 1 lap       1    
16   99 Italy Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Ferrari 54 1 lap       1    
17   6 Canada Nicholas Latifi Williams Mercedes 54 1 lap       2    
18   20 Denmark Kevin Magnussen Haas Ferrari 54 1 lap       2    
19   51 Brazil Pietro Fittipaldi Haas Ferrari 53 2 laps       3    
  DNF 11 Mexico Sergio Perez Racing Point Mercedes 8           Mundur

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya MGU-K Bermasalah, Mercedes Turunkan Performa
Artikel berikutnya Update Klasemen F1 2020: Verstappen Putus Dominasi Mercedes

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia