Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Damon Hill Prediksi Fernando Alonso Pensiun Usia 44 Tahun

Juara dunia F1 1996 Damon Hill mengaku kagum dengan Fernando Alonso yang belum memperlihatkan keinginan untuk mengakhiri kariernya meski telah menginjak usia 41 tahun.

Fernando Alonso, Alpine F1 Team

Foto oleh: Alpine

Damon Hill pensiun dari Formula 1 pada 1999 silam setelah mencetak 22 kemenangan dan satu gelar. Ketika itu, pria kebangsaan Inggris tersebut berumur 39 tahun.

“Saya selalu berpikir bahwa pembalap harus berhenti sebelum mereka berusia 40 tahun,” ujar Hill dalam F1 Nation Podcast.

Namun, Fernando Alonso tampak jelas memiliki pandangan yang berbeda. Juara dunia F1 2005 dan 2006 ini tidak memperlihatkan tanda-tanda untuk berhenti walau sudah 41 tahun.

Setelah kembali ke Formula 1 tahun lalu bersama Alpine, Alonso baru-baru ini justru menandatangani kontrak multi-tahun dengan Aston Martin. Ia masih berenergi dan semangat.

Baca Juga:

Dan sejauh ini pembalap asal Spanyol tersebut membuktikan diri masih mampu tampil kompetitif di trek melawan pilot yang berusia jauh di bawahnya. Itu membuat Damon Hill kagum.

“Fernando (Alonso) membakar semua silinder, terlihat sangat kuat dan luar biasa. Tentunya perlu juga diingat (Juan Manuel) Fangio tidak memulai di Formula 1 sampai dia berusia 38 tahun dan melanjutkan sampai pertengahan 40-an dan pada saat itu sangat berbahaya,” kata Hill.

“Jadi dia pasti memiliki nyali baja dan skill luar biasa seperti yang kita tahu. Ini sama kasusnya dengan Fernando Alonso,” lanjutnya.

Damon Hill

Damon Hill

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

Hill melihat mantan pembalap Renault, McLaren dan juga Ferrari tersebut punya kapasitas untuk dapat bertahan beberapa tahun lagi.

“Saya pikir tergantung apakah Anda menyukainya atau tidak dan Anda memiliki energi yang cukup serta mampu menjaga kondisi Anda selalu baik. Jika seperti itu mengapa tidak,” ucap Hill.

“Jadi Fernando bisa melaju sampai dia, katakanlah, lebih dari 40-an tahun. Jika harus memilih angka kapan dia akan pensiun? Saya pikir dia akan melakukannya ketika berusia 44 tahun.”

Saat ini, Alonso menempati peringkat ke-10 dalam klasemen sementara F1 2022. Pembalap berjuluk El Plan tersebut punya 41 poin. Ia sembilan kali finis di 10 besar dalam 13 balapan sejauh ini.

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pierre Gasly Merasa Sudah Jadi Pembalap Komplet
Artikel berikutnya Zhou Guanyu Tidak Khawatirkan Masa Depannya

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia