Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Tes Hari Kedua Kawasaki Terkendala Cuaca

Tiga pembalap Kawasaki terpaksa harus menghentikan tes hari kedua di Sirkuit Aragon, Spanyol. Hal ini dikarenakan kondisi cuaca yang tidak memungkinkan untuk melakukan pengujian motor.

Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team

Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Jonathan Rea dan Alex Lowes dari Kawasaki Racing Team (KRT) serta Loris Cresson (OUTDO Kawasaki TPR) hanya bisa melakukan pengujian pada Rabu (25/11/2020) lalu.

Tentu ini tidak sesuai dengan rencana awal Kawasaki untuk mengetes selama dua hari ZX-10 RR 2021 yang akan digunakan dalam World Superbike (WSBK) musim depan.

Sebenarnya, Rea dan Lowes telah mulai menguji motor anyar Kawasaki tersebut di Sirkuit Jerez, Spanyol minggu lalu sebelum kemudian dilanjutkan di Aragon pekan ini.

Pada pengujian hari pertama di Aragon, Rea fokus pada mesin guna membantu memastikan potensi setiap komponen yang ada dalam ZX-10RR anyar.

Baca Juga:

Hal serupa juga dilakukan Lowes, yang mengaku sudah makin nyaman memacu ZX-10RR 2021 di dalam lintasan sepanjang pengujian di Aragon.

"Sayangnya cuaca tidak menjadi kawan kami (pada hari kedua), namun kami menjalaninya dengan baik pada hari pertama," ujar Lowes.

"Kami juga memiliki sesi yang bagus di Jerez pekan lalu dan kini tahu area-area mana saja yang perlu ditingkatkan pada motor."

Tanpa sempat melakukan pengujian motor kemarin, maka catatan waktu terbaik Rea adalah 1 menit 49,716 detik yang dibuat pada hari pertama.

Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, saat menguji motor anyar ZX-10RR.

Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, saat menguji motor anyar ZX-10RR.

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Sedangkan waktu putaran terbaik Lowes adalah 1 menit 49,832 detik. Catatan mereka memang masih di bawah rekor Aragon yang dibuat Rea, 1 menit 49,620 detik.

Namun dengan motor anyar dan proses adaptasi yang dilakukan, hal tersebut tidak terlalu mengecewakan juara dunia WSBK 2020 itu.

"Pada hari kedua kami sama sekali tidak bisa menguji motor di trek. Cuaca penuh kabut pada pagi dan sore tak memungkinkannya," kata Rea kepada Worldsbk.com.

"Sejauh ini kami puas dengan program tes musim dingin. Kesan pertama kami dengan ZX-10RR sudah positif. Kini semua anggota tim bisa pulang dan berkumpul bersama keluarga."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Bautista: WSBK Seperti MotoGP bagi Kawasaki
Artikel berikutnya Beralih Pakai Yamaha, ParkinGO Pertahankan Gonzalez

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia