Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Marquez Kemas Ulang Klub Penggemarnya Jadi WE ARE 93

Juara dunia MotoGP enam kali, Marc Marquez, mengumumkan lahirnya komunitas baru, 'WE ARE 93' (Kami adalah 93), Rabu (1/2/2023). Ini menggantikan klub penggemarnya yang telah ada sejak 2011.

Marquez fans

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pembalap Repsol Honda itu sedang menata kehidupannya setelah 2,5 tahun berkutat dengan cedera lengan kanan. Di tengah pemulihan yang membutuhkan empat kali operasi, ia pindah ke Madrid bersama sang adik, Alex.

Tak cuma itu, Marquez berpisah dengan manajer lamanya, Emilio Alzamora, dan menempatkan diri di tangan para ahli pemasaran muda demi menciptakan citra baru lebih modern dan segar.

Program selanjutnya adalah peluncuran klub penggemar yang dikemas ulang menjadi ‘WE ARE 93’, yang juga berfungsi mengelola pernak-pernik Marquez dan promosi pembalap itu di kalangan fan balap motor.

Baca Juga:

"Tinggal dua bulan lagi sebelum salah satu musim terpenting dalam karier Marc dimulai dan pembalap asal Cervera ini meluncurkan komunitas baru untuk para penggemarnya, WE ARE 93," demikian pengumuman agensi yang mengelola komunikasi The Baby Alien.

"Sadar bahwa ini adalah tahun di mana dia membutuhkan mereka lebih dekat dari sebelumnya, Marc telah mengubah citra dan strategi proyek ini yang dirancang untuk para penggemarnya yang tak kenal lelah mendukungnya.”

Marquez juga kembali menegaskan harapan pembalap terus memberi suport. Ia bisa melihatnya di tribune khusus.

"2022 bukanlah tahun yang baik, tetapi, setelah semua pekerjaan, saya memiliki banyak energi dan kepercayaan diri yang tinggi di musim baru. Jika para penggemar selalu ada di sana di saat-saat tersulit, sekarang saya ingin mereka kembali mendukung saya di tahun yang sangat penting ini, " ujarnya.

 

Penggemar akan dipersatukan dalam WE ARE 93 Grandstand. Pada 2023, tribune dibuat di beberapa balapan MotoGP paling penting.

Para penggemar yang membeli tiket itu bisa menikmati balapan dari lokasi strategis dan mendapatkan merchandise, hiburan musik serta kesempatan langka bertemu dengan Marquez atau bahkan menyambangi paddock.

Pastinya, WE ARE 93 Grandstand akan terlihat dalam MotoGP Spanyol, 30 April mendatang.

Semua aktivitas dari program baru ini bisa diakses melalui www.weare93.com , yang menggantikan klub penggemar lama, yang didirikan pada 2010 setelah Marc memenangi kejuaraan dunia pertamanya di kelas 125cc, oleh pamannya Ramon Marquez.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pedrosa Konfirmasi Bakal Berlaga di MotoGP Spanyol
Artikel berikutnya Ingin Lebih Dekat dengan Penggemar, MotoGP Tiru WSBK

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia