Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Pandemi Paksa Techeetah Tunda Keikutsertaan di Extreme E

Team Techeetah telah menunda ikut serta dalam musim perdana balap mobil off-road listrik Extreme E, lantaran dampak berkepanjangan yang disebabkan wabah virus corona.

Techeetah XE

Foto oleh: Techeetah

Meski dimiliki oleh Grup Indover - perusahaan investasi dan ekuitas swasta Indonesia yang berfokus pada teknologi hijau - Team Techeetah Extreme E berada di bawah manajemen SECA.

Perusahaan ekuitas publik China itu juga memiliki tim balap DS Techeetah di ajang Formula E. Bahkan sudah mengantongi dua gelar konstruktor pada kejuaraan single-seater ini.

Techeetah turut berpartisipasi dalam kompetisi Jaguar I-PACE eTrophy dengan menggunakan livery 'Silk Cut’, tribut untuk Tom Walkinshaw Racing XJR yang meraih kemenangan Le Mans di mobil sport Grup C.

Dalam pernyataan yang dirilis Extreme E, menyebutkan pembatasan perjalanan yang sedang berlangsung sebagai alasan utama di balik penundaan entri Techeetah.

“Tim yang dimiliki oleh Grup Indover Indonesia telah menganggap pandemi Covid-19 sebagai faktor penentu dalam keputusan tersebut, dengan pembatasan perjalanan global yang berarti mereka tidak dapat pergi ke Eropa untuk menguji mobil dan pembalap mereka atau membuat persiapan yang diperlukan,” bunyi pernyataan tersebut.

Namun, Team Techeetah tetap berkomitmen untuk bersaing di Extreme E. Dan pengumuman resmi tentang partisipasi skuad di masa mendatang bakal diungkapkan pada minggu-minggu mendatang.

 

Motorsport.com memahami, bahwa selama pertemuan manajer tim Extreme E baru-baru ini, Techeetah masih dapat memainkanya debutnya di putaran kedua, Ocean X-Prix di Senegal pada 29-30 Mei.

Techeetah sendiri merupakan pengganti dari perusahaan Venturi Racing, skuad pertama yang berkomitmen pada Extreme E, tetapi kemudian menarik diri untuk fokus pada program inovatif seputar perjalanan luar angkasa.

Setidaknya ada sembilan tim yang akan tampil dalam seri pembuka. Daftar pembalap Extreme E 2021 kini juga sudah lengkap, setelah tim besutan Jenson Button, JBXE, mengumumkan Mikaela Ahlin-Kottulinsky sebagai rekan setim juara dunia Formula 1 2009 itu.

Ahlin-Kottulinsky telah menjadi test driver Extreme E untuk pemasok ban tunggal Continental. Dia sebelumnya berkiprah di Scirocco R-Cup Jerman serta rallycross.

Pembalap Swedia itu pernah pula mengikuti Kejuaraan Mobil Tur Skandinavia yang berbasis TCR - menjadikannya wanita pertama yang memenangi perlombaan tersebut - ditambah ADAC GT Masters dan Audi Sport TT Cup.

“Pekerjaannya dengan Continental telah menjadi bagian integral dalam membantu menciptakan ban kejuaraan, dan meskipun dia baru bergabung, saya yakin bahwa pengetahuan sebelumnya serta pengalaman awalnya di balap mobil akan membantunya beradaptasi dengan cepat,” ucap pendiri Extreme E, Alejandro Agag.

Susunan Pembalap Extreme E 2021: 

NO. TIM PEMBALAP
1 Abt Cupra Claudia Hurtgen/Mattias Ekstrom
2 Acciona/Sainz Laia Sanz/Carlos Sainz Sr
3 Andretti United Catie Munnings/Timmy Hansen
4 Chip Ganassi Racing Sara Price/Kyle Leduc
5 Hispano Suiza Christine Giampaoli Zonca/Oliver Bennett
6 JBXE Mikaela Ahlin-Kottulinsky/Jenson Button
7 Rosberg X Racing Molly Taylor/Johan Kristoffersson
8 Veloce Racing Jamie Chadwick/Stephane Sarrazin
9 X44 Cristina Gutierrez/Sebastien Loeb

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Vergne Ungkap Alasan Tak Tertarik Ikut Extreme E
Artikel berikutnya Ahlin-Kottulinsky: Extreme E Lebih dari Sekadar Motorsport

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia