Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Meski Sukses Jalani Operasi, Dixon Absen Moto2 Portugal

Telah naik meja operasi dan memulai proses pemulihan cedera pergelangan tangan kanannya, Jake Dixon harus melewatkan seri pamungkas Moto2 di Sirkuit Algarve, Portimao akhir pekan ini.

Jake Dixon, SIC Racing Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pembalap Petronas Sprinta Racing itu mengalami kecelakaan pada Moto2 Eropa, menyebabkan patah pergelangan tangan kanan, serta absen di Valencia.

Jumat (13/11/2020), Dixon dioperasi oleh Dr. Mike Hayton di Rumah Sakit Spire Manchester. Pemeriksaan medis menunjukkan adanya cedera yang parah dengan beberapa patah tulang dan kerusakan tulang rawan.

Dalam operasi selama dua jam itu, ligamen diperbaiki dan tulang yang patah diikat dengan kabel. Pemeriksaan pasca-operasi pun memperlihatkan kesuksesan. Namun, lantaran harus menjalani proses pemulihan, Dixon tidak bisa balapan.

“Ini merupakan masa sulit sejak saya kecelakaan FP2 di Valencia dua minggu lalu. Sayangnya, cederanya lebih buruk dari yang diperkirakan, jadi kami harus menjalani operasi,” tuturnya dalam rilis resmi tim, Senin (16/11/2020).

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Dr. Mike Hayton dan timnya atas pekerjaan hebat yang mereka lakukan pada Jumat lalu, dan juga kepada keluarga, tim, serta fans saya atas dukungan yang telah mereka berikan kepada saya.

“Jelas ini cara terburuk untuk menyelesaikan tahun kedua yang hebat di Moto2, tapi saya yakin ini akan membuat kami lebih kuat tahun depan.

“Sayang sekali saya tidak dapat berpartisipasi di putaran final musim ini, karena saya sangat menantikan untuk kembali naik sepeda. Kami akan mengikuti rencana rehabilitasi yang diresepkan dokter agar fit secepat mungkin,” ucap Dixon.

Debut bersama Petronas Sprinta Racing, pembalap Inggris itu membuka 2020 dengan penampilan yang kurang meyakinkan. Performanya justru mulai menanjak jelang seri-seri akhir. Saat menyambangi Aragon, Dixon berhasil mencetak finis terbaiknya sejauh ini, yaitu posisi keempat.

Jake Dixon, Petronas Sprinta Racing

Jake Dixon, Petronas Sprinta Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil Moto2 Valencia: Jorge Martin Menang Dramatis
Artikel berikutnya Honda Team Asia Coret Andi Gilang untuk Moto2 2021

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia