Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kembali Balapan, Kimi Raikkonen Ingin Raih Hasil Positif di Sochi

Pembalap Alfa Romeo, Kimi Raikkonen, berharap memetik hasil bagus pada gelaran GP Rusia, akhir pekan ini (24-26/9/2021), setelah sempat absen dua seri.

Kimi Raikkonen, Alfa Romeo Racing C41

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Kimi Raikkonen mundur dari gelaran GP Belanda, lantaran dinyatakan positif terjangkit Covid-19. Ia juga tidak berpartisipasi di gelaran GP Italia.

Namun, setelah menjalani masa karantina selama dua pekan dan dinyatakan fit untuk balapan, juara dunia 2007 itu pun akan kembali beraksi di GP Rusia.

Setelah absen dua pekan, pembalap veteran asal Finlandia tersebut berharap bisa tampil solid di Sochi. Itu karena Raikkonen menganggap timnya memperlihatkan potensi besar di GP Belanda dan GP Italia.

Baca Juga:

"Saya senang bisa kembali balapan setelah absen di dua pekan," ujar pemenang 21 GP, 103 podium, 18 pole position, dan 46 fastest lap dalam 341 balapan F1 antara 2001-2009, dan 2012 sampai sekarang tersebut.

"Tentu saja tidak ada yang ingin dinyatakan positif terjangkit virurs, tapi itu sudah terjadi dan saya harus menjalani peraturan yang ada. Sekarang, saatnya fokus ke Sochi.

"Tim telah memperlihatkan potensi besar selama saya absen. Sekarang kami hanya perlu memperlihatkan hasil yang bagus. Saya pikir tidak akan ada perubahan besar selama saya absen, dan saya hanya akan mencoba fokus ke balapan."

Kimi Raikkonen, Alfa Romeo Racing C41, bersaing memperebutkan posisi dengan Daniel Ricciardo, McLaren MCL35M

Kimi Raikkonen, Alfa Romeo Racing C41, bersaing memperebutkan posisi dengan Daniel Ricciardo, McLaren MCL35M

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

Pada balapan GP Belanda dan GP Italia, Alfa Romeo memang tidak mencetak poin. Kendati begitu, mereka cukup konsisten dalam bersaing dengan tim papan tengah.

Antonio Giovinazzi, rekan setim Kimi Raikkonen, finis di P14 dan P13 pada balapan yang diselenggarakan di Spa-Francorchamps dan Monza tersebut.

Sementara Robert Kubica, yang menggantikan Raikkonen di dua balapan tersebut, hanya bisa finis di P15 dan P14. Alfa Romeo pun kembali mencoba untuk mencetak poin di GP Rusia nanti. 

Kimi Raikkonen sendiri baru merebut dua poin dalam 12 kali turun di F1 musim ini, setelah mampu finis P10 masing-masing di GP Azerbaijan dan GP Hungaria. Ia satu poin lebih banyak daripada Giovinazzi.  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Netflix Akan Pertimbangkan Beli Hak Siar F1
Artikel berikutnya Bos-bos Tim F1: Kita Harus Dengarkan Suara Fans

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia