Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Rekor-rekor Lap Mewarnai Tes MotoGP Mandalika

Banyak pemecahan rekor lap yang tercipta selama tiga hari sesi pengujian resmi MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika Circuit akhir pekan lalu.

Jorge Martin, Pramac Racing

Foto oleh: Alex Farinelli / Pramac Racing

Aksi para pembalap melibas trek sepanjang 4,3 km bukan satu-satunya yang dinanti. Rasa penasaran paling utama adalah berapa lap time yang tercipta.

Sebelum digelar tes pramusim MotoGP, rekor lap resmi di Sirkuit Mandalika adalah 1 menit 32,877 detik. Catatan waktu ini dibukukan oleh Toprak Razgatlioglu pada Superpole di World Superbike (WSBK) Indonesia 2021.

Memiliki spek motor prototipe, yang dibekali inovasi teknologi serta piranti elektronik, tentu waktu lap MotoGP akan jauh lebih kencang dari kuda besi WSBK — yang merupakan produksi massal.

Tim-tim kejuaraan dunia Grand Prix memprediksikan lap time bakal dua detik lebih cepat. Dan itu terbukti dalam dua hari terakhir pengujian. Bahkan, waktu lap banyak berkisar di 1 menit 31 detik.

Pol Espargaro adalah pembalap pertama memecahkan rekor lap pada hari pertama. Rider berjuluk Polyccio itu mencatatkan 1 menit 32,466 detik atau 0,411 detik lebih kencang atas catatan waktu milik Razgatlioglu.

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Dengan kondisi trek yang bersih ketimbang hari pertama, rekor-rekor lap menghiasi jalannya tes pada hari kedua. Barisan pembalap sudah berhasil menembus di bawah 1 menit 32 detik.

Marini keluar sebagai tercepat. Rider Mooney VR46 Racing Team itu membubuhkan 1 menit 31,289 detik. Dia mengungguli Marc Marquez 0,192 detik, serta unggul 0,227 atas Maverick Vinales.

Tercatat, sebanyak 23 pembalap mencatatkan waktu lap di kisaran 1 menit 31 detik dan 1 menit 32 detik sepanjang hari kedua pengujian. Satu nama mencetak 1 menit 33,053 detik, yaitu rookie Darryn Binder.

Hari terakhir Tes MotoGP Mandalika, pemecahan rekor lap terus berlanjut. Meski beberapa pembalap fokus terhadap long run (simulasi balap) ketimbang melakukan time attack, catatan waktu makin ketat.

Baca Juga:

Pol Espargaro memuncaki timesheet usai menorehkan 1 menit 31,060 detik. Hanya unggul tipis 0,014 detik atas juara dunia bertahan Fabio Quartararo, dan sang kakak, Aleix, yang mengamankan posisi ketiga.

Walau tidak sebanyak hari kedua, 18 rider membukukan waktu lap di kisaran 1 menit 31 detik, tiga pada 1 menit 32 detik. Sisanya dalam 1 menit 33 detik dan 1 menit 34 detik.

“Saya sangat puas dengan bagaimana pramusim ini berjalan dan terutama di sini di Mandalika. Ini bagus untuk mendapatkan waktu tercepat. Yang paling penting adalah kecepatan kami dan feeling dengan motor. Saya bisa berkendara dengan cara yang saya inginkan,” ucap Pol Espargaro.

“Biasanya di trek panas seperti di sini dan Sepang, saya harus bekerja sangat keras. Tetapi sekarang kami pergi setelah melakukan dua tes yang bagus dan kami telah dapat menemukan sesuatu untuk jangka panjang dan pada kecepatan satu lap kami.

“Sekarang waktunya untuk beristirahat dan bersiap ke Qatar. Kepercayaan diri saya bagus dan saya tak sabar untuk memulai.”

Seri pembuka MotoGP 2022 digelar di Sirkuit Losail, Qatar pada 6 Maret. Sedangkan putaran Grand Prix Indonesia dijadwalkan berlangsung 20 Maret.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Francesco Bagnaia Tak Ingin Jadi Favorit Juara
Artikel berikutnya Johann Zarco Masih Cari Konsistensi agar Bisa Menangi Balapan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia