Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Valentino Rossi-Luca Marini Menangi La 100 Km dei Campioni 2021

Pasangan Valentino Rossi dan Luca Marini berhasil merebut podium tertinggi edisi ketujuh La 100 Km dei Campioni, usai mengalahkan Elia Bartolini-Stefano Manzi serta Mattia Pasini-Lorenzo Baldassarri.

Podium La 100 Km dei Campioni

Foto oleh: Media VR46

Motor Ranch yang berlokasi di Tavullia, Italia kembali menggelar ajang balap tahunan flat track bertajuk La 100 Km dei Campioni musim 2021, dan digelar pada 4-5 Desember akhir pekan lalu.

Mengikuti gaya endurance tradisional, para pembalap berlari ke arah motor saat start, Bartolini memimpin lap pembuka atas Rossi serta Marino lewat catatan waktu 2 menit 03,836 detik.

Dalam lomba yang berlangsung selama 50 lap, dengan pergantian pembalap, cukup banyak terjadi momen tak terduga. Salah satunya Marini yang crash pada stint kedua. Untung saja, dia mampu mengejar ketertinggalan.

Saat tersisa 12 lap, laju kencang Marini dan Manzi yang sudah sulit dibendung menjadikan pertarungan ketat dalam perebutan podium ketiga. Yakni antara pasangan Pasini-Baldassarri melawan Marco Bezzecchi-Andrea Migno.

Para pembalap La 100 Km Dei Campioni 2021 berfoto usai balapan di Tavullia, Italia.

Para pembalap La 100 Km Dei Campioni 2021 berfoto usai balapan di Tavullia, Italia.

Foto oleh: Media VR46

Pasini akhirnya berhasil mengamankan posisi ketiga, setelah Bezzecchi terjatuh beberapa meter jelang garis finis. Sementara urutan keempat ditempati duet Celestino Vietti dan Niccolo Antonelli.

Jorge Lorenzo yang tandem dengan runner-up Moto3 2021, Dennis Foggia, menduduki posisi ke-10. Pasangan ini kalah dua tingkat dari Albert Arenas yang jadi rekan setim Alex Rins.

Kemudian, duet Iker Lecuona-Maverick Vinales memetik hasil urutan ke-13. Masih lebih baik ketimbang legenda World Superbike (WSBK), Chaz Davies dan John McPhee, yang hanya urutan ke-15.

Hari terakhir La 100 Km dei Campioni berakhir ditutup dengan podium, seperti biasa dengan penyerahan trofi. Juga ada podium untuk tiga pembalap terbaik dari Americana race yang digelar sehari sebelumnya.

Kemenangan di La 100 Km dei Campioni 2021 merupakan pengulangan prestasi Rossi dan Marini, yang pada 2019 pernah menapaki podium tertinggi.

Sedangkan, musim 2018, Rossi juga berhasil menjadi kampiun ketika berduet dengan anak didiknya yang lain, yaitu Franco Morbidelli.

Baca Juga:

Hasil La 100 Km dei Campioni 2021:

POS.

NO.

TIM

LAP

WAKTU/GAP

1

46

Rossi/Marini

50

 

2

123

Bartolini/Manzi

50

20.047

3

54

Pasini/Baldassarri

50

30.172

4

16

Migno/Bezzecchi

50

40.280

5

13

Vietti/Antonelli

50

1:11.502

6

92

Moreira/Fernandez

50

2:11.354

7

53

Rabat/Artigas

50

1 Lap

8

75

Arenas/Rins

50

1 Lap

9

67

Surra/Fuligni

50

1 Lap

10

7

Foggia/Lorenzo

50

1 Lap

11

88

Patacca/Farioli

50

1 Lap

12

49

Di Giannantonio/Cecchini

50

1 Lap

13

273

Lecuona/Vinales

50

1 Lap

14

82

Nepa/Ortola

50

2 Lap

15

71

Davies/McPhee

50

2 Lap

16

18

Bertelle/Zannoni

50

3 Lap

17

6

Belli/Gramigni

50

3 Lap

18

2

McGrath/Zaccone

50

3 Lap

19

27

Casadei/Ferrari

50

4 Lap

20

34

Manfredi/Bassani

50

4 Lap

21

111

Ottaviani/Serra

50

5 Lap

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Debut Gemilang Jack Miller, Sabet Podium ASBK The Bend
Artikel berikutnya Perkuat Gairah Balap, Yamaha Luncurkan bLU cRU Indonesia

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia