Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Rossi tolak jabat tangan Marquez

Valentino Rossi menolak berjabat tangan dengan rivalnya, Marc Marquez, pada konferensi pers jelang MotoGP San Marino di Misano.

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team during the press conference

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team during the press conference

Motorsport.com

Sejak insiden di Sepang 2015, persaingan Rossi-Marquez semakin memanas. Rossi waktu itu menilai Marquez berusaha membantu Jorge Lorenzo meraih titel juara dunia.

Rossi dan Marquez kemudian terlihat berjabat tangan setelah kematian Luis Salom, pembalap Spanyol yang mengalami kecelakaan fatal di Moto2 Catalunya 2016.

Namun, hubungan The Doctor dan The Baby Alien semakin memburuk usai balapan di Argentina musim ini, di mana Rossi merasa ditabrak Marquez dengan sengaja.

Sang juara dunia bertahan mencoba untuk meminta maaf setelah insiden itu, tetapi dicegah di garasi Yamaha oleh sahabat dekat Rossi, Uccio Salucci.

Dalam wawancara kepada media Italia, TV8, Marquez mengatakan: "Saya ingin berdamai dengan dia, saya tidak punya masalah dengan Valentino.

"Ketika kami di Argetina segalanya lebih tenang, saya membuat kesalahan dan itu menyebabkan ketidakberuntungan untuk Rossi, tapi saya mencoba meminta maaf."

Pada konferensi pers Kamis (6/9), Rossi sempat ditanya apakah ingin berdamai dengan Marquez. "Ya, saya mendengar ini, tapi saya tidak tahu - kedengarannya agak aneh. Karena pada kenyataannya kami tidak punya masalah," ucapnya.

“Saya tidak tahu mengapa kami harus berdamai. Bagi saya ini baik-baik saja."

Marquez lalu diminta merespons pernyataan Rossi. "Menurut saya, itu bagus, dan tentu saja bagi saya tidak masalah untuk berjabat tangan," kata Marquez yang kemudian mengulurkan tangan kanannya ke arah Rossi.

Rossi mengabaikan ajakan jabat tangan Marquez dengan menggelengkan kepala.

Baca Juga:

"Tapi seperti inilah," lanjut Marquez.

"Apa yang bisa saya katakan? Sudah kedua kalinya. Tidak masalah, saya akan balapan dengan cara yang sama."

Rossi kemudian menegaskan: "Kami tidak perlu berjabat tangan, kami baik-baik saja. Kami tidak punya masalah."

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team during the press conference

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team during the press conference

Foto oleh: Motorsport.com

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: MotoGP

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP, Jorge Lorenzo, Ducati Team, Marc Marquez, Repsol Honda Team, Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Andrea Dovizioso, Ducati Team, Bagnaia

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP, Jorge Lorenzo, Ducati Team, Marc Marquez, Repsol Honda Team, Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, Andrea Dovizioso, Ducati Team, Bagnaia

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Preview MotoGP San Marino: Saatnya Ducati sapu bersih
Artikel berikutnya Ponsson membuat risau para bintang MotoGP

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia