Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Sukses Dioperasi, Xavi Vierge Dijadwalkan Mulai Fisioterapi

Pembalap Team HRC, Xavi Vierge, telah menjalani operasi yang bertujuan untuk memulihkan cedera tangan kanannya.

Xavi Vierge, Team HRC

Xavi Vierge, Team HRC

Gold and Goose / Motorsport Images

Sang rookie pulang dengan sejumlah fraktur tulang yang dideritanya, lantaran mengalami insiden kecelakaan saat berduel dengan Axel Bassani pada Race 2 World Superbike (WSBK) Italia di Misano, akhir pekan lalu.

Vierge segera dibawa ke pusat medis guna pemeriksaan awal. Diagnosis menyatakan dia retak tulang pangkal dari tulang metakarpal ketiga di tangan kanannya, serta retak tulang kapita dan hamate di pergelangan tangan kanannya.

Setibanya di Spanyol, Vierge melakukan pemeriksaan medis secara lanjut. Hasilnya, dokter menyarankan bahwa Spaniard perlu naik meja operasi untuk menghindari risiko cedera yang lebih serius.

Kamis (16/6/2022), Team HRC merilis pernyataan resmi bahwa operasi yang dilakoni Vierge berjalan sukses. Kini, fokus utamanya adalah pemulihan fisik, agar bisa cepat pulih dan kembali berlomba WSBK.

“Sebelumnya hari ini, Xavi Vierge berada di ruang operasi di Rumah Sakit Universitario Quiron Dexeus di Barcelona untuk operasi terjadwal pada tangan kanannya,” bunyi statement skuad.

“Vierge menderita cedera Minggu lalu, menyusul insiden balap saat balapan kedua di Misano World Circuit.

“Fraktur pada tulang metakarpal dan hamate ketiga sudah dioperasi tanpa komplikasi oleh Dokter Mir dan tim medisnya.

“Minggu depan, setelah kunjungan tindak lanjut, Xavi dapat memulai fisioterapi sebagai bagian dari rencana penyembuhannya.”

 

Kendati berstatus debutan, Vierge tampil mengesankan bersama Team HRC. Dalam penampilan perdananya di kejuaraan dunia balap motor produksi massal WSBK, dia berhasil catatkan finis keempat dalam Superpole Race Misano.

Menduduki peringkat kesembilan klasemen sementara, Vierge sudah mengemas 63 poin sejauh ini. Eks rider Moto2 itu juga tengah unggul atas pembalap pabrikan BMW, Scott Redding.

Putaran kelima World Superbike 2022 akan digelar di Sirkuit Donington Park, Inggris pada 16-17 Juli mendatang. Itu berarti, Xavi Vierge punya waktu sebulan untuk mengembalikan kekuatan tangan kanannya.

Bicara soal kecelakaan yang dialaminya, Vierge berkata: “Kecelakaan itu sangat disayangkan, karena kami memiliki akhir pekan yang luar biasa dan menghadapi balapan kedua yang sangat bagus.

“Saya kira pembalap lain menyalip saya, menyentuh roda depan saya. Jadi, saya menemukan diri saya sejajar dengan dinding dan harus melompat dari motor.

“Saya beruntung, walau saya menghantam (permukaan) lintasan dengan kecepatan yang sangat tinggi. Setelah pemeriksaan awal, sepertinya saya mungkin telah mematahkan sesuatu di tangan kanan saya, tetapi tidak ada yang serius.”

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Stres Pakai Nomor 1, Razgatlioglu Ubah Pola Latihan
Artikel berikutnya Jonathan Rea Ingin Bicarakan Kontrak Baru

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia