Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Max Verstappen Tak Masalah Sirkuit Spa Basah atau Kering

Max Verstappen mengatakan tak ambil pusing dengan kondisi cuaca GP Belgia. Pembalap Red Bull itu siap tampil dalam kondisi lintasan basah atau kering di Sirkuit Spa akhir pekan ini.

Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Sekembalinya dari libur musim panas Formula 1, Max Verstappen akan melakukan perjalanan pertama ke Belgia setelah itu ke negaranya, Belanda.

Banyak fans sudah mulai datang ke Sirkuit Spa-Francorchamps untuk mendukung pembalap Red Bull Racing tersebut akhir pekan ini dan sang pilot antusias mengetahuinya.

"Saya dapat melihat penggemar sudah memakai warna oranye di sini. Itu (Spa) sudah menjadi trek favorit saya dan selalu senang bisa datang kemari," ujar Verstappen.

"Pada saat yang sama, balapan berikutnya adalah Grand Prix di Zandvoort, Belanda. Sangat istimewa untuk tampil di sana. Ketika saya di F3, itu trek yang cukup bagus.

"Tentu saja saya tidak sabar untuk melihat warna oranye di sekeliling trek. Tetapi sebelum itu, saya ingin menikmati akhir pekan dengan maksimal di Spa," ia menambahkan.

Baca Juga:

Max Verstappen, yang mengatakan sirkuit favoritnya adalah Spa, mengungkapkan mengapa sangat suka tampil di trek sepanjang 7,004 km tersebut, yakni karena tikungan cepatnya.

"Tempat yang paling saya nikmati di F1 adalah tikungan cepat, karena Anda bisa merasakan seberapa cepat kendaraan bisa melaju di sana. Kombinasi perubahan elevasi di sekitar lintasan dengan tikungan jug bagus," kata Verstappen.

"Bagi saya, ketika berada di mobil F1, area terburuk adalah tikungan lambat sebab cukup membosankan dan tidak memiliki banyak grip. Anda menghadapi sebagian besar handling di tikungan cepat dan Spa punya beberapa di antaranya."

Saat ini Red Bull tertinggal dari rival utamanya, Mercedes, dalam klasemen akibat hasil buruk dalam dua balapan terakhir di Silverstone (Inggris) dan Hungaroring (Hungaria).

Verstappen pun memperkirakan pabrikan Jerman akan tampil cepat di Spa, namun ia optimistis Red Bull akan mampu menutup celah menghadapi pesaing terberatnya itu.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB16B

Max Verstappen, Red Bull Racing RB16B

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

"Dua balapan terakhir (mereka) cukup cepat, terutama di Hungaria. Tetapi kita akan lihat lagi, tentu seaja mereka akan cepat di sini," ucapnya.

"Secara tradisional, ini bukan trek ideal kami (Red Bull) karena ada sektor lurus yang panjang, namun mobil kami jauh lebih baik dan cepat dari tahun lalu. Hanya saja tetap sulit mengatakan seberapa bagus kami melawan mereka.

"Cuaca sepertinya tidak akan bagus sepanjang akhir pekan. Tampaknya bakal sedikit kering setelah hujan. Kami harus menunggu untuk melihat bagaimana performa kami. Bagi saya, tidak masalah mau hujan atau kering," kata Verstappen lagi.

Pembalap 23 tahun itu percaya diri timnya akan mampu menampilkan performa lebih baik dalam GP Belgia untuk mengejar Mercedes setelah kurang memuaskan di Inggris dan juga Hungaria.

"Saya cukup positif. Kami memiliki banyak balapan yang bagus (musim ini), hanya dua race terakhir yang di luar kendali kami. Tim tidak sabar untuk memulai lagi dan masih ada banyak balapan," tutur Verstappen.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Fernando Alonso: Le Mans Terlalu Sempit untuk Mobil F1
Artikel berikutnya Verstappen Merasa Pengalaman Juara Tak Untungkan Hamilton

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia