Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Vettel Tak Masalah Menunggu Lama untuk Rebut Gelar Kelima

Pembalap Aston Martin, Sebastian Vettel, mengaku tak masalah jika harus menunggu lebih lama lagi untuk meraih gelar juara Formula 1 kelimanya.

Sebastian Vettel, Aston Martin

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Setelah enam musim memperkuat Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel belum pensiun dari balapan Formula 1.

Walaupun banyak yang sudah menganggap enteng dirinya, pembalap asal Jerman ini tetap berambisi meraih gelar juara dunia kelimanya setelah sukses beruntun pada 2010, 2011, 2012, dan 2013.

Musim ini, Vettel akan membela tim yang mengubah namanya dari Racing Point, yakni Aston Martin Cognizant Formula One Team. Ia menandatangani kontrak jangka panjang dengan pabrikan asal Britania Raya itu.

Untuk saat ini, Aston Martin membutuhkan pengalaman yang dimiliki oleh Vettel untuk berkembang menjadi tim raksasa di F1.

Baca Juga:

Selain itu, pembalap 33 tahun ini juga diharapkan dapat membantu Lance Stroll tumbuh menjadi pembalap yang lebih baik.

Kemudian, pemilik tim, Lawrence Stroll, sempat mengungkapkan bahwa butuh tiga sampai lima tahun lagi untuk Aston Martin bisa masuk ke persaingan gelar juara, baik itu gelar konstruktor maupun gelar pembalap.

Melihat hal tersebut, Vettel tidak terlalu memikirkannya. Pembalap yang juga sempat membela Red Bull Racing ini mengaku tidak masalah jika harus menunggu lebih lama lagi untuk meraih gelar juara kelimanya.

Sebastian Vettel mengui sasis Aston Martin AMR21 dalam tes pramusim F1 2021 di Bahrain, beberapa waktu lalu.

Sebastian Vettel mengui sasis Aston Martin AMR21 dalam tes pramusim F1 2021 di Bahrain, beberapa waktu lalu.

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

"Saya pikir jika saat itu (menjadi juara) datang lagi, saya tidak akan terlalu tua untuk itu," ujar pembalap kelahiran Heppenheim, Jerman, 33 tahun lalu, tersebut.

"Menurut saya, performa seorang pembalap tidak ada sangkut pautnya dengan usia, karena kesuksesan pembalap bergantung ke kemampuan tim dan mobil.

"Di Formula 1 sendiri hal itu sudah sering terjadi. Dalam beberapa tahun terakhir ini, jika ingin menjadi juara dunia, Anda harus duduk di kursi Mercedes," Sebastian Vettel mengakhiri.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Haas Siap Terpuruk di Akhir Klasemen F1 2021
Artikel berikutnya Mercedes Diterpa Masalah, Sainz Tidak Percaya

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia