Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Reactions

Vettel Termotivasi dengan Progres Performa Alonso

Setelah sekian lama, Sebastian Vettel sukses tembus Q3 di Portugal, namun tetap kesulitan pada sesi balapan. Walau begitu, performa Fernando Alonso diyakini akan bisa membantunya.

Sebastian Vettel, Aston Martin AMR21

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Pembalap Aston Martin, Sebastien Vettel, menjalani balapan F1 terbaiknya musim ini dalam Grand Prix (GP) Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, akhir pekan lalu.

Usai tampil mengecewakan di Bahrain serta Imola, Vettel perlahan mulai menunjukkan sinyal positif di Portugal. Meski itu tetap belum dapat masuk kategori memuaskan.

Selama balapan di Portimao, mobil AMR21 yang dikemudikan juara dunia F1 empat kali itu masih lambat. Alhasil, Vettel, yang start dari grid 10, finis di posisi ke-13.

"Saya tidak senang (dengan hasil akhirnya). Saya berharap bisa membawa pulang satu atau dua poin, namun kami tidak memiliki kecepatan," ujar Vettel.

Baca Juga:

"Masih cukup sulit bagi kami untuk membawa mobil ke dalam jangkauan pengoperasian yang tepat dan menjaganya sepanjang waktu. Itu tampak dari hasil yang diraih."

Rekan setim Vettel, Lance Stroll, pun mengalami masalah serupa. Ia finis di persis di belakang pembalap Jerman itu. Problem ini perlu segera diatasi Aston Martin.

Pada F1 2021, yang telah menggelar tiga race, Vettel jadi satu dari tujuh pembalap yang belum meraih poin. Jika dibandingkan dengan musim lalu, ini bukan hal baru.

Bersama Ferrari di musim 2020, Vettel tidak mampu finis menembus top 10 dalam enam balapan beruntun. Hal serupa juga pernah terjadi pada rentang 2007 hingga 2008.

Walau demikian, sekarang Vettel melihat secercah harapan setelah melihat bagaimana Alpine F1 dan Fernando Alonso mampu memperlihatkan perkembangannya musim ini.

Fernando Alonso, Alpine A521

Fernando Alonso, Alpine A521

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Ini secara tak langsung turut memotivasinya. Vettel meyakini hal tersebut pun bisa melakukan progres seperti yang ditunjukkan Alonso dalam tiga race awal F1 2021.

Pembalap veteran Spanyol itu telah meraih lima poin. Setelah tak finis di Bahrain, Alonso P10 di Imola dan menyelesaikan perlombaan di urutan kedelapan di Portimao.

"Beberapa item baru bakal hadir di Barcelona, jadi saya bertanya-tanya di mana itu bisa menempatkan kami jika dibandingkan dengan tim lain," ia menuturkan.

"Jika kami melihat betapa Alpine telah jauh lebih baik di sini, tampaknya kemajuan juga bukan tidak mungkin untuk kami," ujar Vettel yang belum mau menyerah.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ban Penyebab Utama Sainz Gagal Finis Lima Besar F1 GP Portugal
Artikel berikutnya Alonso Mampu Ubah Kemarahan Jadi Kecepatan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia