Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

W Series Umumkan Daftar Pembalap, Filipina Diwakili Bianca Bustamante

Lima debutan bersiap mengarungi kejuaraan W Series 2022, yang mana salah satunya adalah Bianca Bustamante yang masih berusia 17 tahun.

Emma Kimilainen, leads Jamie Chadwick, Abbi Pulling, and the rest of the field at the start

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

W Series telah resmi mengumumkan line-up untuk musim ini. Sebanyak 17 pembalap bakal berlomba penuh waktu, termasuk delapan yang lolos otomatis dengan finis dalam delapan besar klasemen akhir 2021.

Juju Noda, Tereza Babickova, Bianca Bustamante, Chloe Chambers dan Emely De Heus akan melakoni debut. Kelimanya dipilih selama tes pramusim di Inde Motorsports Ranch dan di Circuit de Barcelona-Catalunya.

Noda, putri pembalap Formula 1 era 1990-an Hideki Noda, adalah pembalap termuda yang ikut ambil bagian. Sebab, dia baru menginjak 16 tahun.

Juara dua kali, Jamie Chadwick, sebelumnya sudah diumumkan kembali berkompetisi pada W Series, bersama runner-up musim lalu, Alice Powell. Juga ada Fabienne Wohlwend, Beitske Visser, Bruna Tomaselli serta Sarah Moore.

Abbi Pulling, jadi pembalap cadangan musim lalu, meraih podium pertamanya di seri pemungkas Austin, juga akan mendapat kursi balap full-time.

Kemudian, pembalap asal Rusia, Irina Sidorkova, urung berpartisipasi dalam W Series hingga pemberitahuan lebih lanjut.

Putaran pembuka W Series digelar sebagai kelas pendukung Formula 1 Grand Prix Miami pada 6-8 Mei mendatang.

Kalender balapan menampilkan seri di tiga benua, yang mana putaran Asia pertamanya dijadwalkan berlangsung di Suzuka pada Oktober.

Baca Juga:

“Seiring dengan pertumbuhan profil W Series, kumpulan talenta dan standar jajaran pembalap kami meningkat, dan grid W Series 2022 adalah yang terkuat,” kata Racing Director W Series, Dave Ryan.

“Tahun ini, kami memperluas program pencarian dan pengujian pembalap kami dengan mengadakan tes pramusim di Amerika Serikat dan Eropa, dan keputusan itu membuahkan hasil.

“Kelas 2022 mewakili 10 negara yang berbeda, dan lebih dari seperempat grid adalah talenta baru yang melakukan debut  W Series mereka.

“Kelima rookie ini telah mempersiapkan diri dengan baik dan bergabung dengan sekelompok pembalap W Series yang telah terbukti dan tahu tentang semua itu. Dalam semangat W Series, mereka semua akan saling mendorong ke depan.”

Daftar Pembalap W Series 2022:

PEMBALAP NEGARA USIA
Tereza Babickova Republik Ceko 18 Tahun
Bianca Bustamante Filipina 17 Tahun
Jamie Chadwick Inggris 23 Tahun
Chloe Chambers Amerika Serikat 17 Tahun
Emely De Heus Belanda 19 Tahun
Belen Garcia Spanyol 22 Tahun
Marta Garcia Spanyol 21 Tahun
Jessica Hawkins Inggris 27 Tahun
Emma Kimiläinen Finlandia 32 Tahun
Nerea Martí Spanyol 20 Tahun
Sarah Moore Inggris 28 Tahun
Juju Noda Jepang 16 Tahun
Alice Powell Inggris 29 Tahun
Abbi Pulling Inggris 18 Tahun
Bruna Tomaselli Brasil 24 Tahun
Beitske Visser Belanda 26 Tahun
Fabienne Wohlwend Liechtenstein 24 Tahun

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Jamie Chadwick Tangkis Kritik soal Dia Bertahan di W Series
Artikel berikutnya Toyota Pinjamkan Mobilnya untuk Kejuaraan W Series

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia