Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Williams Tambah Staf untuk Dapatkan Gagasan Baru

Kepala Tim Performa Kendaraan Williams, Dave Robson, mengatakan tim semakin terpacu untuk berinovasi sejak diambil alih oleh Dorilton Capital.

George Russell, Williams FW43B

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

Williams terus menambah skuadnya untuk mendapatkan gagasan baru agar menghadirkan inovasi teranyar untuk mobil mereka FW43B.

Sejak Dorilton Capital mengambil alih tim dari keluarga Williams, skuad yang berbasis di Grove, Inggris, itu terus berbenah dan mendatangkan profil kompeten untuk membantu pengembangan mobil.

Setelah mengangkat Mantan Direktur Motorsport Volkswagen, Jost Capito, sebagai CEO Wiliams, bersama Simon Roberts sebagai Prinsipal Williams, mereka masih ingin melengkapi puzzle.

Terakhir, tim mulai merekrut orang dalam jumlah besar untuk diberi peran teknis. Terutama untuk memperkuat departemen aerodinamika.

Ketika ditanya tentang rencana baru untuk mempekerjakan lebih banyak staf oleh Motorsport.com selama akhir pekan GP Portugal, Robson mengatakan, “Pemahaman saya adalah bahwa ada banyak posisi dalam departemen aerodinamika.

“Mereka menempati posisi baru dan mereka adalah kelompok orang baru. Kami coba bawa mereka untuk mengembangkan beberapa cara kerja baru sebagai bagian dari rencana pemilik baru untuk berinovasi.

“Mereka juga akan melakukan hal-hal yang sedikit berbeda saat kami berupaya untuk mendorong jalan kami mengembangkan mobil tahun depan dan di masa depan.

“Jadi, saya pikir ini sinyal yang sangat bagus. Jelas ada perubahan besar dalam hal regulasi aero. Saya kira pemikiran baru untuk melihat hal ini dan pendekatan baru bersama lebih banyak orang akan jadi hal bagus.”

Baca Juga:

Mantan Kepala Teknis Motorsport Volkswagen, Francois-Xavier Demaison, juga bergabung dengan Williams sebagai Direktur Teknis.

Robson menjelaskan bagaimana mereka akan bekerja sama dalam membangun tim menjadi lebih baik baik di pabrikan dan di balapan.

“Secara pribadi, saya masih melapor kepada Simon, jadi tidak ada bedanya. Tapi jelas, Francois-Xavier bertanggung jawab atas semua sisi teknis di pabrik,” ujarnya.

“Jadi, hubungan saya dengannya dan orang-orang yang bekerja dengannya sangat penting, karena begitulah cara kami berkomunikasi pada tingkat itu untuk mengembangkan mobil sesuai kebutuhan.

“Saya menghabiskan sedikit waktu bersamanya, dia juga berada di Imola dan kami memiliki percakapan yang bagus.

“Simon merupakan manajer lini saya, tapi hubungan saya dengan Francois-Xavier akan menjadi sangat penting untuk kemajuan tim.”

Nicholas Latifi, Williams FW43B, George Russell, Williams FW43B

Nicholas Latifi, Williams FW43B, George Russell, Williams FW43B

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Persiapan Matang Mercedes Hadapi F1 GP Spanyol
Artikel berikutnya Paket Arodinamika Baru untuk Vettel di F1 GP Spanyol

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia