Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Toto Wolff Akui Peluang Mercedes Juara F1 Kecil

Team Principal Mercedes, Toto Wolff, menilai bagi timnya untuk memenangi kejuaraan musim ini sangat kecil. Tapi dia meyakini apa pun dapat terjadi dalam balapan.

Toto Wolff, Team Principal and CEO, Mercedes AMG

Foto oleh: Steve Etherington / Motorsport Images

Mercedes belum bisa mengeluarkan potensi terbaik dari W13 akibat masalah porpoising yang mendera sejak mobil pertama kali mengaspal pada tes pramusim di Barcelona.

Regulasi baru F1 2022 membuat mobil saat ini memiliki gaya ground effect yang menyebabkan suspensi akan naik-turun, jika kehilangan aliran udara di bagian bawah.

Solusi paling sederhana untuk masalah ini, merupakan akibat dari aerodinamika ground effect adalah dengan meningkatkan ketinggian mobil. Itu berarti mengorbankan downforce dan kecepatan.

Namun, tujuan Mercedes saat ini adalah menjaga konsistensi poin mereka, mengingat George Russell berada di posisi kedua klasemen sementara. Begitu juga dengan The Silver Arrows yang ada di urutan kedua klasemen konstruktor.

Pabrikan Jerman itu menjadi satu-satunya tim yang mampu mencetak poin dari kedua pembalapnya, Lewis Hamilton dan George Russel, dalam tiga balapan awal Formula 1 musim ini.

Kendati begitu, mereka memiliki jarak yang cukup besar dengan pemimpin klasemen, seperti Russell tertinggal 34 poin dari Charles Leclerc, dan Mercedes berada 39 poin di belakang Ferrari.

“Saya pikir kami mengambil langkah mundur sekarang,” kata Wolff.

“Dari sudut pandang matematis dan dari sudut pandang probabilitas, saya akan mengatakan peluang kami adalah 20-80 persen, tetapi di motorsport apa pun bisa terjadi.

“Jika tim keluar dari balapan dan kami menyadari potensi mobil, kami bisa kembali ke permainan.

Baca Juga:

“Sebagai pembalap, jika saya harus memberi peluang, saya akan mengatakan 40-60 persen. Sebagai ahli matematika, saya akan mengatakan kemungkinannya lebih buruk melawan kami.

“Namun, pada balapan ketiga musim ini kami masih tertinggal. Kami tidak akan terburu-buru untuk merebut gelar, tetapi mengingat situasi saat ini, kami masih tertinggal 0,7 detik.”

Lewis Hamilton yang baru meraih satu podium dalam tiga balapan pertama meyakini Mercedes akan bangkit lebih kuat seiring berjalannya waktu.

Terlebih saat ini F1 memiliki jadwal balap yang sangat panjang dan segalanya masih memungkinkan untuk mencapai tujuan.

Hamilton mengatakan: “Kami memiliki 20 balapan tersisa. Jika Anda berpikir secara realistis, jika Anda berpikir tentang evolusi olahraga, tim terbaik biasanya berkembang di setiap balapan. Akankah terjadi dengan mobil baru ini? Siapa tahu?

“Saya harap kami bisa segera bertarung. Tapi sepertinya dengan setiap langkah yang kami ambil, Ferrari dan Red Bull mungkin akan mengambil langkah serupa, jadi itu tidak akan mudah.

“Ya, perbedaannya cukup besar sekarang. Tetapi perjalanan masih panjang.”

Lewis Hamilton, Mercedes W13, Sergio Perez, Red Bull Racing RB18

Lewis Hamilton, Mercedes W13, Sergio Perez, Red Bull Racing RB18

Foto oleh: Steve Etherington / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alpine Buka Opsi Pinjamkan Oscar Piastri ke Tim Lain
Artikel berikutnya Konsisten di Awal Musim, Lewis Hamilton Puji George Russell

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia