Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Adenanta kehilangan momentum di tikungan terakhir

Nasib sial dialami Adenanta Putra. Bertarung demi podium pertama, ia justru terjatuh pada lap dan tikungan terakhir saat Race 2 Asia Talent Cup Thailand.

#16 Adenanta Putra

#16 Adenanta Putra

#16 Adenanta Putra

#16 Adenanta Putra

Foto oleh: Asia Talent Cup

Adenanta datang ke Sirkuit Buriram berbekal modal bagus. Ia merupakan pemenang balapan di ajang Thailand Talent Cup (TTC) 2017. Karenanya tak mengherankan jika sang pembalap mematok target tinggi pada Asia Talent Cup.

Meski start dari posisi ke-11, Adenanta berhasil finis ketujuh saat Race 1. Berbekal hasil positif tersebut, ia pun optimistis dan percaya diri untuk merebut podium tertinggi di Race 2, tentu juga demi ingin mengulangi pencapaian musim lalu.

Hanya butuh tiga lap, Adenanta sudah menembus lima besar. Sempat melorot turun di posisi kesembilan, ia mampu memperbaiki keadaan. Bahkan pada tiga lap terakhir, bertarung melawan rekan kompatriot untuk posisi ketiga.

Tetapi sial bagi Adenanta. Pada lap terakhir, tepatnya di tikungan terakhir, ia membuat kesalahan. Ia akhirnya dipaksa gagal finis, dan harus menjadi penonton ketika para rivalnya menapaki podium.

“Balapan yang seru, namun hasilnya masih belum berpihak kepada saya,” tutur Adenanta.

“Selepas start, saya bisa maju dan mengikuti rombongan depan. Perlahan, saya bisa mengikuti irama grup depan. Ada banyak pembalap di grup ini yang memungkinkan terjadinya banyak overtaking, setiap saat.

“Memasuki lap terakhir, saya sudah mendapat momentum untuk bisa meraih podium pertama di ATC. Tapi saya membuat kesalahan di tikungan terakhir yang membuat saya terjatuh dari motor, hanya beberapa meter sebelum garis finis.

“Pada putaran ketiga di Sepang, saya akan berusaha lebih keras lagi untuk bersaing meraih podium,” tandasnya.

Membawa pulang nol poin dari hasil Race 2, Adenanta kini menempati peringkat ke-10. Ia terpaut 71 poin dari pemuncak klasemen sementara, Haruki Noguchi dan 29 poin dengan Mario Suryo Aji (peringkat ketiga).

Adenanta Putra di ajang Thailand Talent Cup 2017

Adenanta Putra di ajang Thailand Talent Cup 2017

Foto oleh: Astra Honda Motor

Adenanta Putra di ajang Thailand Talent Cup 2017

Adenanta Putra di ajang Thailand Talent Cup 2017

Foto oleh: Astra Honda Motor

Adenanta Putra dan Mario Surjo Aji di ajang Thailand Talent Cup 2017

Adenanta Putra dan Mario Surjo Aji di ajang Thailand Talent Cup 2017

Foto oleh: Astra Honda Motor

Adenanta Putra saat seleksi Asia Talent Cup 2018

Adenanta Putra saat seleksi Asia Talent Cup 2018

Foto oleh: Astra Honda Motor

Adenanta Putra dan Mario Suryo Aji saat seleksi Asia Talent Cup 2018

Adenanta Putra dan Mario Suryo Aji saat seleksi Asia Talent Cup 2018

Foto oleh: Astra Honda Motor

#4 Afridza Munandar, #16 Adenanta Putra, #13 Lucky Hendriansya, #7 Mario Suryo Aji, #22 Agung Fachrul

#4 Afridza Munandar, #16 Adenanta Putra, #13 Lucky Hendriansya, #7 Mario Suryo Aji, #22 Agung Fachrul

Foto oleh: Astra Honda Motor

#16 Adenanta Putra

#16 Adenanta Putra

#16 Adenanta Putra saat Race 2 ATC Thailand 2018

#16 Adenanta Putra saat Race 2 ATC Thailand 2018

8

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya ATC Thailand: Afridza podium perdana, Mario tersingkir
Artikel berikutnya ATC Sepang: Mario SA rengkuh kemenangan perdana

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia