Veda Berharap Bisa Tebus Kesalahan di Race 2 RBRC Aragon
Veda Ega Pratama berharap bisa memperbaiki performa dalam balapan kedua di Red Bull Rookies Cup (RBRC) 2024 seri Aragon, Minggu (1/9/2024). Pembalap Indonesia tersebut finis P7 saat Race 1 yang diwarnai Red Flag kemarin.
Veda Ega Pratama duel dengan Brian Uriarte saat kualifikasi Red Bull Rookies Cup Aragon
Foto oleh: Red Bull Content Pool
Ia sempat memperlihatkan kinerja menjanjikan setelah lolos kualifikasi di urutan keempat. Veda sempat memberi perlawanan setelah start, bahkan sempat maju ke tiga besar di belakang Alvaro Carpe dan Brian Uriarte.
Dodo Baggio menjadi yang crash lebih dulu. Beberapa saat kemudian, terjadi kecelakaan yang melibatkan Marco Morelli, Kristian Daniel dan Joel Pons di Tikungan 12.
Setelah dua lap, Veda turun ke peringkat kelima sebelum menyerah dalam duel dengan pembalap Negeri Jiran, Hakim Danish. Pembalap #54 tersebut bertahan di urutan keenam.
Seiring berjalannya waktu, makin banyak pembalap yang terjatuh ketika Jakreepa Phuettisan, Milan Pawelec, dan Evan Belford mengalaminya di Tikungan 8. Bendera merah dikibarkan pada lap 5 dari 13.
Setelah balapan dimulai lagi, Veda kembali menggigit. Ia menjangkau zona podium di belakang Uriarte dan Valentin Perrone. Sayangnya, di sisa lima lap, pembalap #54 atak mampu meredam serangan Maximo Quiles dan Uriarte.
Veda sempat terpuruk ke urutan keenam. Ia mendapat momentum untuk maju ke P4 setelah Quiles tersungkur di tepi Tikungan 14.
Namun, wakil tunggal Indonesia itu tak bisa mengatasi grip rendah dan lintasan licin ketika lawan menemukan kecepatan. Veda melorot ke P8. Pada dua lap terakhir, ia mampu naik dua tangga.
Kecepatannya malah tak bertambah di lap terakhir. Pembalap binaan Astra Honda Racing malah kehilangan enam besar di tikungan pamungkas. Ia harus puas finis P7.
Balapan dimenangi oleh Carpe, Perone dan Uriarte menempat podium kedua dan ketiga.
“Saya tidak gembira dengan hasil itu, finis P7. Balapan yang sulit karena berat mengelola ban di lintasan yang licin. Motor saya bagus dan saya akan berusaha finis lebih baik di balapan kedua,” ujar Veda Ega Pratama.
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.