Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

FIM Revisi Jadwal CEV Moto3-Moto2 2021

Jerez yang sedianya menjadi tuan rumah CEV Moto3 dan Moto2 pada 17 Oktober, kini dimajukan menjadi 22 Agustus. Hal ini demi menghindari bentrok dengan MotoGP Thailand.

Mario Suryo Aji, Astra Honda Racing Team

Foto oleh: Astra Honda Racing Team

Pembatalan seri Grand Prix Jepang, digantikan oleh Circuit of The Americas (COTA) di Austin, Amerika Serikat (AS) berdampak pada balapan di Buriram.

Thailand dimundurkan ke 17 Oktober, sekaligus mengawali rangkaian flyaway race MotoGP di kawasan Asia Pasifik.

Rupanya, perubahan kalender kejuaraan dunia Grand Prix turut berimbas terhadap gelaran FIM CEV Moto3, termasuk kategori Moto2.

“Mengikuti pembaruan kalender MotoGP dan untuk menghindari bentrokan dengan event MotoGP, kalender sementara FIM CEV Moto3 Junior World Championship 2021 telah diperbarui. Putaran di Circuito de Jerez – Angel Nieto sekarang akan berlangsung pada 22 Agustus 2021,” bunyi pernyataan.

“FIM dan Dorna Organization terus bekerja sama dengan Pejabat Pemerintah dan Sirkuit untuk terus mengutamakan keselamatan semua orang.”

“Dikarenakan pandemi Covid-19 yang sedang berlangsung, pembaruan lebih lanjut untuk kalender 2021 masih dapat terjadi dan akan dikomunikasikan sebagaimana mestinya.”

Baca Juga:

CEV Moto3 akan terdiri sebanyak dua balapan di Jerez, sedangkan kelas Moto2 bakal menggelar satu perlombaan.

Musim ini, Indonesia diwakili oleh Mario Suryo Aji pada CEV Moto3, yang merupakan tahun ketiganya berkiprah di ajang balap menuju MotoGP itu.

Adapun, dalam CEV Moto2, Dimas Ekky kembali tampil. Namun, dia sekarang di bawah bendera Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC.

Revisi Kalender CEV Moto3 dan Moto2 2021:

SERI TANGGAL SIRKUIT KELAS
1 25 April Estoril, Portugal Moto3, Moto2 (2 balapan)
2 9 Mei Ricardo Tormo, Valencia Moto3 (2 balapan), Moto2
3 13 Juni Catalunya, Spanyol Moto3 (2 balapan), Moto2 (2 balapan)
4 4 Juli Algarve, Portugal Moto3, Moto2 (2 balapan)
5 25 Juli Aragon, Spanyol Moto3, Moto2 (2 balapan)
6 22 Agustus Jerez, Spanyol Moto3 (2 balapan), Moto2
7 18 September Misano, San Marino hanya Moto3
8 7 November Ricardo Tormo, Valencia Moto3 (2 balapan), Moto2

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Insiden di CEV Moto2 Catalunya, Daijiro Sako Masuk ICU
Artikel berikutnya Hasil Kualifikasi CEV Moto3 Portimao: Mario Aji di Luar 15 Besar

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia