Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil Race 2 CEV Moto2 Portimao: Hegemoni Aldeguer, Dimas Ekky P7

Fermin Aldeguer keluar sebagai pemenang CEV Moto2 Portimao setelah menjalani pertempuran panas dengan rekannya. Sementara, Dimas Ekky Pratama mampu finis urutan ketujuh, Minggu (4/7/2021).

Fermin Aldeguer, Boscoscuro Talent Team Ciatti

Fermin Aldeguer, Boscoscuro Talent Team Ciatti

FIM JuniorGP

Alonso Lopez memanfaatkan keuntungan sebagai pemilik pole position. Ia tampak dominan meski rekan setimnya di Boscoscuro Talent Team, Fermin Aldeguier, sempat menyerang di trek lurus pada lap kedua.

Sementara itu, Dimas Ekky Pratama stabil dengan P8. Keminth Kubo (VR46 Master Camp Team) crash pada lap ketiga dan terpaksa kembali ke pit box. Namun, ia bisa kembali balapan dan ada di urutan buncit.

Pada putaran kelima, Aldeguer mendapat kesempatan untuk menyodok ke posisi pertama setelah menyalip dari dalam dan membuka gap di atas 0,3 detik. Adam Mohd Norrodin sempat naik ke empat besar setelah mendahului duo Promoracing, Xavier Cardelus dan Mattia Rato.

Bukan hari yang menyenangkan bagi VR46 Master Camp, sebab McKinley Kyle Fernando tergelincir ke gravel trap dan gagal finis.

Baca Juga:

Lopez kembali mengambil posisi terdepan saat lomba tersisa 10 lap lagi. Keduanya bertarung sangat ketat ketika melaju di trek lurus. Namun, tikungan membuatnya kembali merebut keunggulan.

Alih-alih bertahan di posisi kedelapan, Dimas Ekky malah mundur dua tempat. Norrodin terpaksa mengembalikan posisinya bahkan turun satu tingkat usai Lukas Tolovic (Intact SIC Racing) melesat ke grup depan.

Duel masih menjadi milik pasangan Boscoscuro tersebut. Keduanya sempat terlibat kontak ketika persaingan sangat intens. Aldeguer akhirnya berhasil mengambil ka dan memaksa rekannya mundur.

Namun, pada dua putaran terakhir, rantai tersebut diputus Cardellus memanfaatkan Lopez yang melebar akibat manuver agresif Aldeguer. Pembalap Spanyol tersebut mempertahankan hegemoni di ajang tersebut dengan rangkaian tujuh kemenangan beruntun.

“Balapan yang sangat sulit karena cuaca panas dan berangin, ditambah lagi Alonso, teman setim saya yang gigih. Tapi saya senang dengan tujuh kemenangan ini,” ujar Aldeguer.

Pembalap Pertamina Mandalika SAG membawa pulang sembilan poin pada akhirnya, setelah berhasil memperbaiki posisinya di lap terakhir. Dari P10, ia merangkak dan berakhir di P7.

Dua pembalap lagi mengalami crash di bagian akhir, yakni Adam Norrodin dan Leon Orgis dari Avintia Esponsorama Junior.

Hasil Race 2 CEV Moto2 Portimao

Pos Pembalap  Tim Waktu/Gap
1 Fermin Aldeguer Boscoscuro Talent Team 17 lap
2 Xavier Cardelus Promoracing 2,204
3 Alonso Lopez Boscoscuro Talent Team 3,014
4 Lukas Tulovic Intact SIC Racing 5,393
5 Mattia Rato Promoracing 11,78
6 Sam Wilford AGR Team 25,289
7 Dimas Ekky Pratama Pertamina Mandalika SAG 32,116
8 Alessandro Zetti SF Racing 32,753
9 Takeshi Ishizuka EasyRace Team 33,427
10 Alex Escrig Fau55 Tey Racing 46,814

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil Race CEV Moto3 Portimao: Kelso Fantastis, Mario Aji Crash
Artikel berikutnya Mimpi Mario Aji Raih Podium di Portugal Musnah Gegara Insiden Aneh

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia