Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Race report

Dakar 2023: Loeb Atasi Peterhansel dalam Duel Prancis di Etape 4

Sebastien Loeb mengklaim kemenangan etape ke-17 setelah melakoni duel Prancis lawan Stephane Peterhansel di Reli Dakar 2023, Rabu (4/1/2023).

#201 Bahrain Raid Xtreme Prodrive: Sebastien Loeb, Fabian Lurquin

#201 Bahrain Raid Xtreme Prodrive: Sebastien Loeb, Fabian Lurquin

Red Bull Content Pool

Hujan yang turun pada etape ketiga menyebabkan netralisasi lomba di pos pemeriksaan terakhir. Para pereli pun bersiap menjalani special stage 4 yang digelar di sekitarHa’il.

Peterhansel yang memimpin jalan diikuti oleh kompatriotnya Loeb. Sedangkan, Carlos Sainz berusaha menebus waktu yang hilang karena problem mekanis kemarin. Ia mampu mempertahankan gap satu menit.

Nasser Al-Attiyah berjalan di urutan kelima dengan 1:25. Formasi ini bertahan hingga km 95. Yazeed Al-Rajhi melorot sehingga Sainz dan Al-Attiyah meramaikan pertarungan pemenang.

Dua jam kemudian, posisi teratas masih milik duo Prancis. Al-Attiyah pun berhasil mencapai urutan ketiga.

Baca Juga:

Namun, pereli Audi asal Spanyol pantang menyerah sehingga berusaha memangkas selisih waktu. Memasuki km 282, rivalitas memanas ketika Loeb menempatkan dirinya hanya 10 detik di belakang ‘Monsieur Dakar’.

Perubahan kekuatan terjadi di pos pemeriksaan berikutnya, di mana juara WRC sembilan kali berupaya menyerang dari belakang. Nasser Al-Attiyah turun ke urutan kelima karena menghadapi masalah aneh di mobil.

Setelah pertempuran panjang lebih dari empat jam, layar menunjukkan nama pemenangnya, Sebastien Loeb. Wakil Bahrain Raid Xtreme menambahkan jumlah kemenangan dalam perjalanannya di Reli Dakar.

Akhirnya, Peterhansel tertinggal 13 detik di belakang, sementara Carlos Sainz berhasil menjaga jarak dengan Nasser Al Attiyah yang berada di urutan keempat.

Yazeed Al-Rajhi dipastikan berada di posisi kelima, di depan Henk Lategan. Sementara, Mattias Ekstrom berada di urutan ketujuh. Giniel de Villiers masuk sepuluh besar dalam sejarah.

Hasil Etape 4 Reli Dakar 2023 Kategori Mobil

Posisi
Merk
Pereli Tim Waktu/Gap
1
S. LOEB (FRA)F. LURQUIN (BEL) #201 - BAHRAIN RAID XTREME 4:11:34 (1e)
2

S. PETERHANSEL (FRA)E. BOULANGER (FRA)
#204 - TEAM AUDI SPORT
+0:13 (2e)
3

C. SAINZ (ESP)L. CRUZ (ESP)
#207 - TEAM AUDI SPORT
+1:50 (3e)
4

N. AL-ATTIYAH (QAT)M. BAUMEL (FRA)
#200 - TOYOTA GAZOO RACING
+2:06 (4e)
5

Y. AL RAJHI (SAU)D. VON ZITZEWITZ (DEU)
#202 - OVERDRIVE RACING
+7:04 (5e)
6
H. LATEGAN (ZAF)B. CUMMINGS (ZAF)
#217 - TOYOTA GAZOO RACING
+7:23 (6e)
7

M. EKSTROM (SWE)E. BERGKVIST (SWE)
#211 - TEAM AUDI SPORT
+10:45 (7e)
8
L. MORAES (BRA)T. GOTTSCHALK (DEU)
#230 - OVERDRIVE RACING
+13:48 (8e)
9
G. DE VILLIERS (ZAF)D. MURPHY (ZAF)
#205 - TOYOTA GAZOO RACING
+16:11 (9e)
10
R. DUMAS (FRA)M. DELFINO (FRA)
#231 - REBELLION RACING
+32:22 (10e)

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Dakar 2023: Barreda Rayakan Kemenangan Etape ke-30
Artikel berikutnya Al-Attiyah Tuding Penyelenggara Dakar 2023 Mematikan Balapan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia