Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Persiapan Danilo Petrucci untuk Reli Dakar Terganggu Cedera

Danilo Petrucci harus menghentikan tes di Arab Saudi untuk persiapan Reli Dakar karena retak tulang fibula kanan.

Danilo Petrucci, KTM Factory Racing

Foto oleh: KTM Images

Sebelum MotoGP Algarve di Portugal pada 7 November lalu, Danilo Petrucci sudah berlatih dengan KTM 450 Rally di Dubai, Uni Emirat Arab, untuk persiapan turun di Reli Dakar 2022. Ia kemudian kembali berlatih di padang pasir Arab Saudi pada 10 Desember.

Petrux, sapaan Petrucci, kemudian kembali ke Italia. Kepada Speedweek, ia mengungkapkan mengapa harus kembali ke negaranya lebih cepat dari jadwal semula.

“Saya harus terbang ke rumah karena cedera pada pergelangan kaki kanan. Rasanya sangat sakit. Tetapi kondisinya tidak mengancam keikutsertaan saya di Dakar,” tutur pembalap 31 tahun tersebut.

“Retak tulang ini tidak akan mengganggu debut saya di Dakar. Selama ini saya tidak melakukan joging namun berlatih sepeda statis dan menjaga kondisi fisik dengan berlatih fitnes di rumah.”

Petrux menjelaskan bila cedera tersebut dialaminya bukan karena terjatuh. Pemenang dua lomba MotoGP tersebut akan turun di Dakar dengan bendera Tech3 KTM namun berlatih bersama tiga pereli tim pabrikan KTM.

“Saya tengah berlatih di padang pasir namun dengan kecepatan rendah karena ‘keluar jalur’, di gundukan pasir yang cukup dalam. Lalu ada sedikit bantingan namun saya bisa kembali ke jalur yang benar,” tutur Petrux.

“Tetapi setelah gundukan kecil itu ada lubang yang cukup dalam dan saya mendarat dengan keras. Saat itu, tumpuan terberat memang pada kaki dan tekanan keras menyebabkan retak pada fibula kanan.”

Baca Juga:

Petrucci pun bersyukur cedera tersebut tidak mengharuskannya naik meja operasi. “Saat itu saya masih mampu menggerakkan ankle tetapi tidak bisa memberinya beban teralu berat. Itulah mengapa saya tidak melakukan run lagi,” katanya.

Reli Dakar 2022 akan menempuh total jarak 8.500 km yang akan berlangsung mulai 2 sampai 14 Januari. Prolog Reli Dakar akan digelar pada 1 Januari. Petrucci sendiri akan terbang ke Arab Saudi, dua hari setelah Natal atau pada 27 Desember nanti.

Saat rekan-rekannya berlatih penuh tanpa jeda, jadwal latihan Petrucci untuk Reli Dakar sedikit berbeda karena MotoGP 2021 baru berakhir di Valencia pada 14 November.

“Dalam dua sesi tes di padang pasir, saya total menghabiskan 12 hari. Namun rekan-rekan pereli dari tim Pierer Mobility AG sangat membantu saya,” katanya.

“Mereka memberikan banyak masukan dan nasihat untuk saya. Kami juga berbagi informasi soal road book. Saya beruntung memiliki rekan-rekan seperti mereka.”

Dari dua sesi tes di padang pasir, Danilo Petrucci banyak berdiskusi dengan para bintang dari KTM, GasGas, dan Husqvarna. Sebut saja pemenang trio KTM Factory Racing Toby Price (pemenang Reli Dakar 2016 dan 2019), Matthias Walkner (2018), dan Kevin Benavides (2021), serta andalan baru GasGas, Sam Sunderland (2017).

“Lingkungan di reli sangat berbeda dengan kondisi di Kejuaraan Dunia MotoGP. Di Arab Saudi, kami bersama-sama ke hotel, selalu makan malam bersama, dan lain-lain. Rekan-rekan saya juga bertanya tentang lingkungan di MotoGP,” ujar Danilo Petrucci.

Danilo Petrucci, KTM Factory Racing

Danilo Petrucci, KTM Factory Racing

Foto oleh: KTM Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya KTM Tunjuk Marc Coma Jadi Penasihat Reli Dakar 2022
Artikel berikutnya Reli Dakar 2022 Tantangan Baru bagi Laia Sanz

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia