Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Reli Dakar Stage 4: Barreda tetap memimpin, Price kecelakaan

Joan Barreda tetap memimpin klasemen sementara Reli Dakar 2017 kategori motor, usai memenangi Stage 4, Kamis (5/1). Juara bertahan Toby Price mengalami kecelakaan.

#11 Monster Energy Honda Team: Joan Barreda

Foto oleh: Honda Racing

#11 Monster Energy Honda Team: Joan Barreda
#1 Red Bull KTM Factory Team: Toby Price
Toby Price, Red Bull KTM Factory Team
#11 Monster Energy Honda Team: Joan Barreda
#11 Monster Energy Honda Team: Joan Barreda
#11 Monster Energy Honda Team: Joan Barreda
#1 Red Bull KTM Factory Racing: Toby Price
#16 Red Bull KTM Factory Racing: Matthias Walkner

Stage 4 terdiri dari rute San Salvador de Jujuy menuju ke Tupiza, dengan Special Stage (SS) 416 km – di ketinggian lebih dari 3.000 meter – dan jarak total 521 km. 

Usai memenangi Stage 3, Barreda lebih dulu membuka jalan dan berhasil menghindari perangkap navigasi, yang justru menjadi mimpi buruk bagi Price – di mana ia kehilangan banyak waktu.

Barreda unggul lebih dari dua menit atas Price ketika ia tiba pada zona netral pendek di perbatasan Bolivia. Tapi pembalap Spanyol itu sempat kehilangan waktu sebelum waypoint pertama dari paruh kedua Stage 4, dengan Price mengambil alih pimpinan.

Namun, pada tanda 371 km, Price terjatuh dan mendapat cedera patah tulang paha kiri. Ia lalu dievakuasi dengan menggunakan helikopter dan pihak penyelenggara mengumumkan, bahwa pembalap Australia itu tidak dapat melanjutkan Reli Dakar 2017.

Tak pelak situasi ini mengantarkan rekan setim Price di pabrikan KTM, Matthias Walkner, sebagai pemenang Stage 4. Ia unggul 2 menit 2 detik atas Barreda. Kendati demikian, Barreda tetap memimpin puncak klasemen sementara dengan keunggulan 22 menit 16 detik.

Kemenangan pada Stage 4 mendongrak Walkner naik dari peringkat ke-11 menjadi keempat, usai Price dipastikan tersingkir dari balapan.

Sementara pembalap tim privateer (non-pabrikan) KTM, Gerard Farres, melengkapi lima besar dalam klasemen.

Sam Sunderland (KTM) finis kedua pada Stage 4 dan kehilangan 16 menit dari Walkner. Ia pun melorot turun pada peringkat ketiga di belakang Pablo Quintanilla (Husqvarna).

Klasemen kategori motor setelah Stage 4:

Posisi Pembalap Motor Waktu/Gap
1  Joan Barreda Honda 12j35m34d
2  Pablo Quintanilla Husqvarna +22m16d
3  Sam Sunderland KTM +24m36d
4  Matthias Walkner KTM +25m45d
5  Gerard Farres KTM +30m22d
6  Stefan Svitko KTM +32m25d
7  Adrian van Beveren Yamaha +33m09d
8  Pela Renet Husqvarna +33m35d
9  Xavier de Soultrait Yamaha +35m14d
10  Ricky Brabec Honda +37m16d

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kesalahan navigasi membuat Price frustrasi
Artikel berikutnya Reli Dakar Stage 4: Despres berjaya, Loeb dan Sainz alami masalah

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia