Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Sherco Bisa Jadi Kekuatan Baru di Reli Dakar

Sherco hanya pabrikan yang sangat kecil bila dibandingkan dengan Honda, KTM, atau Yamaha. Namun, sukses di Reli Dakar 2021 bisa menjadi indikator Sherco sedang membangun kekuatan baru.

#15 Sherco Racing: Lorenzo Santolino

#15 Sherco Racing: Lorenzo Santolino

A.S.O.

Honda dan KTM mendominasi 12 etape (plus satu prolog) kategori sepeda motor pada Reli Dakar 2021 yang berakhir Jumat (15/1/2021). Honda memenangi 10 etape sedangkan KTM tiga.

Honda berhasil mempertahankan gelar kategori motor setelah pereli tim pabrikan mereka, Kevin Benavides (Monster Energy Honda Team 2021), menjadi yang terbaik di klasemen akhir. Rekan setim Benavides yang juga kampiun tahun lalu, Ricky Brabec, finis kedua.

Dua pereli dukungan pabrikan KTM, Sam Sunderland (Red Bull KTM Factory Team) dan Daniel Sanders (KTM Factory Team), serta pereli tim privat, Skyler Howes (Bas Dakar KTM Racing Team), finis di P3 sampai P5.

Di belakang kelima pereli tersebut, Lorenzo Santolino yang mengendarai Sherco 450 RTR mampu menempati peringkat keenam. Ini pencapaian tertinggi Santolino sepanjang tiga kali ikut di Reli Dakar: mundur di etape 9 pada 2020 dan sampai etape 6 pada 2019.  

Pada Reli Dakar edisi ke-43, dari 13 etape, Santolino hanya enam kali finis di 10 besar. Hasil finis pereli asal Spanyol, 33 tahun, itu adalah keempat di etape 5.

Baca Juga:

Keberhasilan Santolino finis P6 di Reli Dakar 2021 lebih baik daripada torehan para pereli pabrikan besar seperti Yamaha, dua pabrikan anak perusahaan KTM, Husqvarna dan GasGas, sampai Hero.

Hasil finis Santolino bahkan lebih baik ketimbang runner-up Reli Dakar 2020, Pablo Quintanilla (Rockstar Energy Husqvarna Factory Racing) yang finis P7 dan kampiun 2018, Matthias Walkner (Red Bull KTM Factory Team) di P9.  

Sherco, perusahaan asal Prancis-Spanyol, tidak hanya menjadi pabrikan ketiga terbaik di Reli Dakar. Mereka juga menjadi satu-satunya pabrikan yang mampu membuat seluruh perelinya finis di Reli Dakar 2021.

Di Reli Dakar 2021 lalu, Tim Sherco Factory menurunkan Lorenzo Santolino, Rui Goncalves, dan Harith Noah Koitha Veettil. Goncalves yang berstatus rookie mampu finis P19 diikuti Veettil tepat di bawahnya.

“Saya sangat senang bisa memenuhi target,” tutur Lorenzo Santolino. “Peringkat keenam sungguh spesial bagi saya. Lega rasanya bisa menyelesaikan lomba dengan jarak lebih dari 7.000 km.”

Lorenzo Santolino pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukungnya selama dua pekan berlomba di Reli Dakar. “Terima kasih untuk tim Sherco, sponsor, dan semua yang selalu mendukung saya untuk meraih sukses ini.”

Hasil pereli Tim Sherco Factory Racing, Rui Jorge Goncalves Dias, di Reli Dakar 2021 tidak terlalu buruk mengingat statusnya sebagai rookie.

Hasil pereli Tim Sherco Factory Racing, Rui Jorge Goncalves Dias, di Reli Dakar 2021 tidak terlalu buruk mengingat statusnya sebagai rookie.

Foto oleh: A.S.O.

Klasemen Akhir Kategori Sepeda Motor Dakar 2021 (10 Besar)

Pos.   # Pereli Motor Waktu/Selisih
1   47 K. Benavides Honda 47:18:14 jam
2   1 R. Brabec Honda +4:56 menit
3   1 S, Sunderland KTM +15:57 menit
4   21 D. Sanders KTM +38:52 menit
5   9 S. Howes KTM +52:33 menit
6   15 L. Santolino Sherco  +58:30 menit
7   2 P. Quintanilla Husqvarna  +1:16:39 jam
8   11 S. Svitko KTM  +1:43:07 jam
9   31 M. Michek KTM  +2:22:37 jam
10   52 M. Walkner KTM  +2:32:12 jam

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Sunderland Akui Mustahil Kalahkan Honda
Artikel berikutnya Al-Attiyah Ancam Tak Ikut Dakar Tahun Depan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia