Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Le Mans Virtual Esport Kembali Digelar dengan Format Berbeda

Ajang Le Mans Virtual Esport akan kembali digelar pada akhir bulan ini, namun dengan format yang berbeda.

Le Mans 24 Virtual trophies

Foto oleh: ACO ACO

Balap virtual Le Mans 24 Hours menjadi ajang balap simulasi ketahanan yang sukses pada 2020. Le Mans Virtual Esport diselenggarakan, menggantikan balapan di dunia nyata yang dibatalkan karena pandemi.

Tahun lalu, Le Mans 24 Hours virtual meraup untung besar, dengan menjaring 14,2 juta penonton. Atas kesuksesan tersebut, balap simulasi itu akan kembali diselenggarakan tahun ini.

Berkolaborasi dengan Motorsport Games, Automobile Club de I'Ouest (ACO, organiser Le Mans 24 Hours serta promotor WEC) akan menggelar kompetisi sim racing tersebut dengan format yang berbeda.

Baca Juga:

Le Mans Virtual Esport ini akan diselenggarakan dengan format series, yang terdiri dari lima ronde. Rencananya, putaran terakhir akan dilangsungkan pada gelaran Autosport International Show 2022 di Birmingham, Inggris.

Terdapat satu ronde balapan selama empat jam, kemudian dua balapan enam jam, satu balapan delapan jam, dan ronde terakhir yang merupakan balap virtual Le Mans 24 Hours.

"Setelah menyaksikan keseruan Le Mans 24 Hours yang sebenarnya di Agustus lalu, kami dengan senang hati mengumumkan Le Mans Virtual Series, di mana balapan virtual Le Mans 24 Hours menjadi salah satu balapan yang paling ditunggu," ujar Pierre Fillon, presiden ACO, dilansir Traxion.gg.

Para peserta nantinya akan memperebutkan total hadiah sebesar 250 ribu dolar AS atau setara Rp3,5 miliar. Gim yang akan digunakan adalah rFactor 2.

"Tahun ini, gelaran Le Mans Virtual Series tentunya akan menguntungkan tim, partner dan yang pasti komunitas gaming serta penonton di seluruh dunia," Motorsport Advisor untuk Motorsport Games, Gerard Neveu.

"Kami sangat senang bisa mendukung ajang ini dan kami sudah tidak sabar ingin memulai musim ini, yang diikuti oleh nama-nama besar dalam dunia balap," tambahnya.

 

Ya, daftar peserta yang akan mengikuti Le Mans Virtual Series akan diumumkan pada Selasa (7/9/2021). Kabarnya, sim racer profesional dan para pembalap berlisensi FIA juga akan ambil bagian dalam ajang kali ini.

Le Mans Virtual Series akan dimulai pada 25 September mendatang. Monza 4 Hours akan menjadi ajang pembuka musim.

Para penggemar balapan dan esport bisa menyaksikan gelaran Virtual Series di kanal Youtube, Twitch serta laman Facebook Traxion.gg.

Berikut Kalender Balap Le Mans Virtual Series 2021

  • Round 1 – 4 Hours of Monza, Italia – 25 September 2021
  • Round 2 – 6 Hours of Spa, Belgia – 16 Oktober 2021
  • Round 3 – 8 Hours of Nürburgring, Jerman – 13 November 2021
  • Round 4 – 6 Hours of Sebring, Amerika Serikat – 18 Desember 2021
  • Round 5 – 24 Hours of Le Mans Virtual – 15/16 Januari 2022  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Wild Spirits Jadi Paket Konten Terbaru DIRT 5
Artikel berikutnya Line-up Mobil Porsche yang Siap Meramaikan Forza Horizon 5

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia