F1 Esports: Mercedes Rekrut Juara Musim 2020
Mercedes bergerak cepat untuk menemukan pengganti Brendon Leigh pada ajang F1 Esports 2021.

Juara F1 Esports dua kali, Brendon Leigh, memutuskan bergabung dengan Ferrari pada musim 2021. Mercedes pun kehilangan pembalap simulasi berkelas.
Pun begitu, tak butuh waktu lama, The Silver Arrows langsung mendapatkan pengganti yang sepadan. Ya, mereka merekrut juara musim 2020, Jarno Opmeer.
Jarno Opmeer menjadi juara musim 2020 bersama Alfa Romeo Racing. Ia pun memperlihatkan penampilan yang dominan sepanjang tahun.
Dari total 12 ronde, pembalap simulator asal Belanda itu berhasil meraih empat kemenangan, dengan tambahan delapan podium.
"Saya sudah tidak sabar ingin bekerja dengan tim Mercedes," ujar Jarno Opmeer dalam situs resmi F1 Esports.
"Di balik layar, kami memang sudah bekerja untuk mempersiapkan diri jelang balapan Virtual Grand Prix. Mercedes merupakan tim yang ambisius, dan saya akan mencoba meraih hasil maksimal di Pro Series musim ini," tambahnya.
Opmeer sendiri bukan satu-satunya yang direkrut oleh Mercedes untuk F1 Esports 2021. Pembalap McLaren Shadow, Dani Moreno, juga bergabung dengan Mercedes.
Kemudian mantan rekan setim Brendon Leigh, Bono Huis, dipertahankan oleh tim, membuat susunan tim esport Mercedes lebih bervariasi.
FIA Rally Star, Cari Pereli Masa Depan dari Ajang Esport
F1 Konfirmasi Russell dan Latifi Ramaikan Virtual Grand Prix
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.