Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

iRacing Akan Hadirkan Sirkuit Magny-Cours

Circuit de Nevers Magny-Cours dikonfirmasi akan masuk ke dalam gim simulasi balap iRacing pada tahun ini.

Magny-Cours signage

Magny-Cours signage

Fabrice Crosnier

Circuit de Nevers Magny-Cours, yang pernah menjadi venue Formula 1 Grand Prix Prancis dari 1991 hingga 2008, akan masuk ke dalam gim iRacing. Hal ini dikonfirmasi oleh CEO sirkuit, Serge Saulnier.

Pada layout skala Grand Prix, Magny-Cours saat ini memiliki 17 tikungan dan berjarak 4,411 kilometer. Sementara itu, dalam skala National Circuit, Magny-Cours hanya memiliki 12 tikungan dan berjarak 2,684 kilometer.

Sirkuit yang berlokasi di Prancis Tengah ini memang telah menggelar berbagai ajang balap internasional. Salah satunya tentu saja Formula 1, yang pernah mengaspal di sana selama 18 musim.

Untuk sekarang, Sirkuit Magny-Cours digunakan untuk balapan World Superbike, serta beberapa seri balap sportcars.

Baca Juga:

WSBK Prancis menjadi seri ketujuh di musim ini, dan akan memanjakan para penggemar balap roda dua di negeri menara Eiffel pada pertengahan September nanti.

Dianggap sebagai salah satu lintasan ikonik di Eropa dan tentunya dunia, iRacing pun memutuskan untuk membuat versi virtual Sirkuit Magny-Cours.

Walau belum bisa memberikan kepastian akan detail perilisan sirkuit di dalam gim, yang pasti Magny-Cours akan masuk ke dalam dunia iRacing tahun ini.

Hal itu dikonfirmasi oleh Serge Saulnier, yang merupakan CEO Magny-Cours. Ia mengatakan bahwa pihak lintasan sudah memberikan akses kepada iRacing untuk mendapatkan data-data yang diperlukan dalam membuat versi virtual sirkuit.

Sirkuit Magny-Cours sampai saat ini menjadi venue balap World Superbike

Sirkuit Magny-Cours sampai saat ini menjadi venue balap World Superbike

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

"Untuk merayakan anniversary kami yang ke-60, Nevers Magny-Cours dengan senang hati dan bangga memberikan akses data kepada iRacing," tutur Serge Saulnier mengutip Traxion.gg.

"Layout lintasan yang beragam dan diapresiasi oleh banyak pembalap ini dapat menyuguhkan pengalaman bermain yang menarik bagi para sim racer. Sirkuit ini juga bisa dijadikan wadah yang tepat bagi mereka untuk berlatih," tambahnya.

Kabarnya, iRacing telah melakukan proses pemindaian laser untuk Magny-Cours. Studio pengembang akan masuk ke fase selanjutnya dalam proses pembangunan versi virtual sirkuit.

Tahun 2022 sendiri menjadi tahun yang sibuk bagi iRacing. Mereka akan meluncurkan build Season 3 pada bulan Juni mendatang.

Kemudian, pada September, mereka akan meluncurkan Season 4. Sayangnya, Nevers Magny-Cours disebut-sebut belum masuk ke dalam dua build ini.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Resmi! Gim F1 22 Dirilis Awal Juli
Artikel berikutnya GT7 Akan Jalani Server Maintenance, Berpotensi Hadirkan Trek Baru

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia