Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Bagi Russell, Lagu Eminem Ini Cocok untuk Pembalap F1

Pembalap Williams, George Russell, mendengarkan musik sebagai salah satu ritual sebelum balapan Formula 1. Lagu Eminem berjudul Lose Yourself selalu menjadi pengingat.

George Russell, Williams Racing

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

Setelah menjadi kampiun di Formula 2 2018, pilot Inggris tersebut promosi ke F1. Sayangnya, kompetisi elite sulit ditaklukkan.

Pada musim debutnya dengan Williams, Russell tak mendapat satu poin pun. Ia nyaris mengulang pencapaian itu di tahun kedua.

Panggilan dari Mercedes untuk menggantikan Lewis Hamilton di GP Sakhir, mengubah segalanya. Popularitasnya menjulang karena dominan di sesi latihan dan mendulang tiga poin karena ada masalah saat balapan.

Sejak saat itu, ia digadang-gadang sebagai salah satu talenta muda berpotensi. Bahkan sempat disebut sebagai calon pengganti Valtteri Bottas atau Lewis Hamilton di Mercedes.

Russell siap menerima segala tantangan ketika suasana hatinya tenang. Itu bisa didapatkan lewat musik yang selalu didengarkan sebelum balapan.

Baca Juga:

“Saya banyak mendengarkan lagu-lagu Drake belakangan ini. Saya kira ada keseimbangan antara optimism dan kesabaran, di mana sangat Anda butuhkan di dalam mobil balap,” ujarnya sambil tertawa kepada The Sportsman.

“Anda harus siap menyelesaikan pekerjaan, tapi di saat yang sama Anda tidak boleh terlalu gembira karena Anda perlu merasa nyaman untuk tepat di atas batas.

“Saya juga mendengarkan Justin Timberlake, Ed Sheeran dan kadang hip-hop lama. Saya suka bermacam-macam.”

Pemuda 22 tahun itu kemudian ditanya lagu mana yang paling cocok melambangkan situasi pembalap Formula 1. Setelah berpikir sejenak, Russell pun memilik ‘Lose Yourself’ milik Eminem.

Ia menjelaskan alasannya, “Setiap kesempatan dalam olahraga ini punya potensi jadi yang terakhir atau peluang karier. Lagu ini mengingatkan Anda bahwa setiap balapan bernilai sebuah kesempatan untuk membuktikan kepada setiap orang di dunia seberapa pantas Anda berada di F1 dan tunjukkan kepada mereka apa yang bisa dilakukan.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Steiner Ceritakan Awal Haas F1 Terbentuk
Artikel berikutnya Kiat Rahasia Tsunoda Buka Pintu ke Formula 1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia