Belum Divaksin, Nico Rosberg Dilarang Masuk Paddock F1
Juara dunia Formula 1 2016, Nico Rosberg, tidak diperbolehkan menginjakkan kaki di paddock kejuaraan dunia jet darat, lantaran belum menjalani vaksinasi Covid-19.

Menjelang musim 2022, F1 mewajibkan semua personel untuk vaksin. Hal ini guna memperketat penyebaran Covid-19, yang berarti setiap personel harus membuktikan telah divaksinasi sesuai dengan negara tempat tinggal mereka.
Adapun sebelumnya, hasil tes PCR yang menunjukkan negatif sudah cukup untuk mendapatkan akses. Tetapi kini tak diperkenankan lagi.
Semua personel Formula 1 yang dimaksud itu, antara lain pembalap, anggota tim, jasa katering, serta media, yang harus divaksinasi penuh untuk mengakses paddock.
“F1 akan mengharuskan semua personel perjalanan untuk sepenuhnya dibebani dan tidak akan meminta pengecualian,” bunyi pernyataan kala itu.
Namun rupanya, Rosberg diketahui belum divaksin saat seri Grand Prix Emilia Romagna lalu. Ini terungkap ketika dia melakukan tugasnya sebagai pundit Sky Sports di luar kediamannya di Monako.

Nico Rosberg bersama Andrea Kaiser, Pro7 & ran Tv, di Monako E-Prix 2022
Foto oleh: Andreas Beil
Tak pelak muncul pertanyaan kenapa Rosberg tidak bergabung bersama rekan-rekan lainnya di Imola. Akhirnya terungkap sudah, pria asal Jerman itu belum divaksin Covid-19.
"Nico Rosberg pulih dari infeksi virus corona dan saat ini memegang sertifikat pemulihan,” ucap juru bicara Rosberg kepada kantor berita PA.
“Dia memiliki tingkat antibodi yang diuji secara teratur dan, atas rekomendasi dokternya, saat ini tidak memerlukan vaksinasi apa pun.
“Selain itu, dia terus mematuhi semua tindakan kebersihan dan pencegahan yang diperlukan. Dia terus memenuhi tugasnya sebagai komentator untuk Sky Sports.”
Formula 1 menjadi salah satu kejuaraan pertama yang mengkampanyekan publik untuk mendapatkan vaksinasi, ketika meluncurkan pesan video yang menampilkan pembalap di GP Abu Dhabi 2021.
“Kami menemukan jalan kembali ke hal-hal yang kami sukai, tetapi Covid-19 belum hilang,” kata Lewis Hamilton.
Sedangkan driver Red Bull Racing, Verstappen berkata: “Tolong lakukan bagianmu.”
Sebastian Vettel, yang aktif mengkampanyekan sejumlah isu dunia, menimpali: “Dapatkan vaksinasi. Saya pikir itu adalah hal yang masuk akal untuk dilakukan.”
Kemudian, dua kali juara dunia F1, Fernando Alonso, juga ikut berkampanye: “Kita harus bersama-sama dan kita semua harus berada di kapal yang sama.”
Max Verstappen Sebut Red Bull Mampu Samai Kecepatan Lomba Ferrari
George Russell Realistis Lihat Ferrari dan Red Bull Jauh di Depan
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.