Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Driver of the Day, Albon puas bisa bangkit

Start dari pit lane, Alex Albon puas bisa bangkit pada balapan Formula 1 GP Tiongkok dan meraih gelar Driver of the Day.

Alexander Albon, Toro Rosso STR14

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

Rookie dari tim Toro Rosso itu mengalami kecelakaan besar di latihan terakhir yang memaksanya melewatkan kualifikasi.

Start dari pit lane, Albon tampil gemilang saat balapan dan berhasil mengeksekusi strategi satu pit stop untuk mengamankan poin terakhir di urutan kesepuluh.

Pembalap Thailand itu harus membendung serangan dari Romain Grosjean di penghujung balapan.

"Mereka memberi tahu bahwa saya melaju di P10, dan 'Grosjean akan menekan dari P11, kamu harus bertahan'," ujar Albon. "Oke, saya start terakhir, tapi rasanya ini bukan balapan yang gila.

"Saya senang terpilih sebagai Driver of the Day [pembalap terbaik]. Karena pada Sabtu, saya merasa sebagai pembalap yang terburuk. Jadi saya senang bisa bangkit pada Minggu."

Baca Juga:

Albon mengatakan bannya sudah aus di sisa 10 lap terakhir, dan merasa terbantu oleh bendera biru, yang berarti ia dan Grosjean harus melambat untuk memberikan jalan kepada rombongan terdepan.

"Saya merasa gugup di akhir-akhir," tambahnya. "Jelas dia [Grosjean] punya pace yang kuat di penghujung ablapan. Saya terkejut, karena saya tahu saya akan terkejar oleh dia. Tim mengatakan dia akan berada di belakang mobil saya di sisa empat lap.

"Tetapi, dengan mengikuti saya, ban dia jadi terlalu panas. Itu saya ketahui ketika saya menyalip mobil di depan saya. Jadi saya tahu itu menyulitkan dia. Tetapi saya juga bersyukur ada bendera biru.

"Setiap kali saya mendengar ada mobil yang akan melakukan overlap, saya seolah berkata, 'oke, biarkan mereka datang'.  Saya pikir itu adalah sedikit keberuntungan, tapi kami telah melakukan pekerjaan yang luar biasa," tandas dia.

Alexander Albon, Toro Rosso
Alexander Albon, Toro Rosso STR14, kecelakaan di FP3
Alexander Albon, Toro Rosso STR14, kecelakaan di FP3
Alexander Albon, Toro Rosso
Alexander Albon, Toro Rosso STR14, kecelakaan di FP3
Alexander Albon, Toro Rosso STR14
Alexander Albon, Toro Rosso STR14
Alexander Albon, Toro Rosso
Alexander Albon, Toro Rosso STR14, Lance Stroll, Racing Point RP19
Alexander Albon, Toro Rosso STR14, Antonio Giovinazzi, Alfa Romeo Racing C38
Alexander Albon, Toro Rosso STR14
11

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ferrari anggap team order keputusan tepat
Artikel berikutnya Mercedes tumpuk pit stop, Bottas sempat khawatir

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia