Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Vettel perlu "merasakan dukungan" dari Ferrari

Team principal Ferrari, Maurizio Arrivabene, berujar bahwa Sebastian Vettel perlu "merasakan dukungan" dari timnya meski melakukan serangkaian kesalahan di musim Formula 1 2018.

Sebastian Vettel, Ferrari and Maurizio Arrivabene, Ferrari Team Principal

Sebastian Vettel, Ferrari and Maurizio Arrivabene, Ferrari Team Principal

Mark Sutton / Motorsport Images

Rentetan kesalahan yang dilakukan Vettel sepanjang paruh kedua musim F1 2018 berhasil dimanfaatkan oleh Lewis Hamilton untuk merengkuh gelar juara dunia kelimanya.

Menyadari kesulitan yang dihadapi Vettel, Arrivabene mengatakan pembalapnya tersebut perlu merasakan dukungan yang diberikan Ferrari.

Baca Juga:

"Dalam banyak hal, Raikkonen dan Vettel memiliki kesamaan," ucap Arrivabene. "Tapi dengan Kimi, terkadang dia hanya perlu diajak mengobrol [ketika ada masalah]. Sementara dengan Vettel, Anda harus bisa membuat dia merasakan dukungan dari tim.

"Dia dihujani kritikan atas apa yang terjadi di Monza. Padahal dia hanya berusaha memberikan yang terbaik untuk para fans, dan dia kesulitan menerima hasil balapan pekan itu.

"Bisa dibilang, inilah yang membuatnya kesulitan memahami bahwa mobilnya tidak dalam kondisi terbaik di balapan-balapan berikutnya. Ini masalah yang bisa dimengerti, dan faktor manusia memang penting."

Kendati demikian, Arrivabene mengaku sempat meluapkan amarah ketika kedua pembalapnya meraih hasil mengecewakan di kualifikasi GP Jepang.

Namun ia menyebut emosi tersebut sebagai momen langka sejak menjabat sebagai team principal Ferrari tiga tahun silam.

"Pada akhirnya kami menyadari bahwa kami menang dan kalah bersama-sama," tambahnya.

"Ada kesalahan dari Vettel dan ada juga dari tim. Tapi pelajaran yang kami ambil adalah Anda tidak perlu mencari seseorang untuk disalahkan."

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari

Sebastian Vettel, Ferrari

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari

Sebastian Vettel, Ferrari

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Simon Galloway / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari

Sebastian Vettel, Ferrari

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Sebastian Vettel, Ferrari SF71H

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

10

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Lamar jadi pembalap Williams 2018, Russell pakai PowerPoint
Artikel berikutnya F1 isyaratkan GP Inggris bisa pindah dari Silverstone

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia