Ferrari pamer pembaruan pertama SF90
Dengan pembaruan yang dibawa Ferrari di GP Azerbaijan, skuat Maranello berharap bisa menandingi pemimpin klasemen Formula 1 2019, Mercedes.

Setelah gagal meraih satu kemenangan pun di tiga balapan pembuka F1 2019, Ferrari melakukan sejumlah perubahan pada paket bargeboard mereka di Baku.
Beberapa strake kecil di bagian depan bargeboard telah dikonfigurasi ulang, seperti yang terlihat dari foto eksklusif Giorgio Piola di atas.
Baca Juga:
Elemen-elemen mini di barisan kedua bargeboard diperbesar, sementara sirip di bagian kanan kini tidak lagi menampilkan slot. Kedua perubahan ini berfungsi untuk memaksa udara mengalir keluar dengan lebih kuat.
Selain itu Ferrari juga memilih sayap belakang dengan konfigurasi downforce-rendah untuk memaksimalkan trek lurus panjang Baku. Kendati demikian, tingkat downforce yang dihasilkan diyakini masih lebih besar dibandingkan tim lain.

Detail Ferrari SF90
Foto oleh: Giorgio Piola
Sebastian Vettel berharap pembaruan ini bisa memungkinkan Ferrari untuk menandingi Mercedes, yang menyapu bersih tiga balapan pembuka dengan hasil finis 1-2.
"Sederhana saja, targetnya adalah membuat mobil menjadi lebih cepat, tidak peduli di mana kami berada," kata Vettel.
"Mudah-mudahan hasil yang kami dapat di trek sama seperti saat di terowongan angin. Mudah-mudahan angkanya benar, dan kita bisa melihat seberapa besar lompatannya."
Ia menambahkan: "Kami punya paket yang kuat, dan saya yakin jika kami bisa memaksimalkannya, kami akan membuat tim-tim lain kesulitan."
Hal senada juga diucapkan rekan setim Vettel, Charles Leclerc. Menurutnya, pembaruan pertama Ferrari SF90 telah berada di jalur yang benar.
"Kami cukup dekat [dengan Mercedes], jadi mudah-mudahan sekarang kami bisa di depan," ujar Leclerc, yang terpaut satu poin dari Vettel dan 32 poin dari pembalap Mercedes sekaligus pemimpin klasemen, Lewis Hamilton.
"Secara keseluruhan, sebagai satu paket, mobil ini tidak memiliki kelemahan besar. Menemukan set-up yang tepat akan menjadi faktor kunci," tuturnya.
Laporan tambahan oleh Scott Mitchell
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Giorgio Piola
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Simon Galloway / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Simon Galloway / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Simon Galloway / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Giorgio Piola
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Simon Galloway / Motorsport Images
Detail Ferrari SF90

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images
Charles Leclerc, Ferrari

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Artikel sebelumnya
GALERI: Suasana persiapan GP Azerbaijan
Artikel berikutnya
Demi Honda, Verstappen rela dipenalti

Tentang artikel ini
Kejuaraan | Formula 1 |
Event | GP Azerbaijan |
Tim | Ferrari |
Tag | berita f1 , gp azerbaijan |
Penulis | Giorgio Piola |