Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

FIA ungkap alasan larang winglet radikal Ferrari

FIA mengungkap alasan mereka melarang winglet pada kaca spion halo Ferrari yang menarik perhatian selama GP Spanyol.

Ferrari SF71H with mirrors on halo
Ferrari SF71H with mirrors on halo
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H

 

Ferrari menjadi tim pertama yang memindahkan kaca spion (yang biasanya dipasang di sasis) ke perangkat pelindung kokpit halo. Tapi yang lebih menarik perhatian adalah winglet ekstra yang ditambahkan di atas kaca spion.

Ferrari beralasan penambahan winglet itu dimaksudkan untuk menopang kaca spion dan bukan untuk aerodinamika. Tapi tim-tim rival tidak sependapat dan mempertanyakan legalitasnya. Setelah dilakukan pemeriksaan, FIA akhirnya meminta skuat Kuda Jingrak itu untuk mengubah desain mereka di GP Monako.

"Penafsiran yang terlalu bebas pada kata 'pemasangan' menjadi penyebab mengapa komponen itu bisa legal," jelas Charlie Whiting, direktur balap FIA. "Penafsirannya tergantung apakah kami melihat komponen itu sebagai penopang atau tidak. Dan menurut kami komponen yang dipertanyakan itu tidak dimaksudkan untuk menopang.

"Mereka [Ferrari] beralasan winglet itu dipasang agar kaca spion tidak banyak bergetar. Tapi saya tidak yakin winglet itu akan tetap dipasang jika tidak ada keuntungan aero.

"Beberapa minggu lalu, kami mengeluarkan pedoman teknis untuk merespons sejumlah pertanyaan dari tim lain mengenai pemasangan kaca spion di halo.

"Kami kemudian menetapkan ketentuan dan hal-hal apa saja yang diperbolehkan. Jadi ini tinggal bagaimana peraturan tersebut ditafsirkan. Dan kami tidak puas dengan penafsiran yang diberikan Ferrari."

 

Ferrari SF71H mirror detail, Spanish GP
Detail kaca spion Ferrari SF71H di GP Spanyol

Foto oleh: Giorgio Piola

Saat ditanya apakah ini berarti winglet Ferrari resmi dilarang meski secara spesifik tidak melanggar peraturan, Whiting menjawab: "Ya bisa dikatakan seperti itu."

Jika Ferrari tetap menggunakan desain yang sama di Monako, Whiting berkata bahwa dia akan "menemui para steward soal itu".

Ferrari diizinkan memakai winglet ini hingga akhir gelaran GP Spanyol pekan lalu karena FIA ingin bersikap "logis" terutama ketika tim tidak benar-benar melanggar peraturan dan lebih karena perbedaan penafsiran.

VIDEO: Analisis teknis GP Spanyol...

Ikuti Motorsport.com di:

Charlie Whiting memeriksa kaca spion halo Ferrari SF71H
Charlie Whiting memeriksa kaca spion halo Ferrari SF71H
Sebastian Vettel, Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
Detail kaca spion halo Ferrari SF71H
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Daftar pembalap tes tengah musim F1 Barcelona
Artikel berikutnya Grosjean "sasaran empuk" bagi para pengkritik

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia