Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Kesuksesan Red Bull-Honda bakal jadi "hal besar" di Jepang

Bos motorsport Red Bull, Helmut Marko, percaya bahwa kemitraan antara timnya dengan Honda mulai musim Formula 1 2019 berpotensi menjadi "hal besar" di Jepang, terutama jika berhasil menang.

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Jerry Andre / Motorsport Images

Selama gelaran GP Jepang pekan lalu, banyak penggemar setempat yang memakai atribut dengan corak warna khas Toro Rosso, meski skuat junior Red Bull tersebut lebih sering bersaing di papan tengah musim ini.

Antusiasme semakin menanjak ketika duo Toro Rosso, Brendon Hartley dan Pierre Gasly, berhasil lolos ke Q3 untuk menempati posisi start keenam dan ketujuh di trek kandang Honda.

Ini sekaligus memberi sinyal bahwa performa mesin pabrikan Jepang itu menunjukkan kemajuan, meski pada akhirnya keduanya finis di luar poin.

"Ini sangat menjanjikan," kata Marko kepada Motorsport.com. "Kami mendapat sambutan luar biasa di Jepang. Bisa Anda bayangkan jika kami bisa menang? Memimpin di depan, saya pikir itu akan menjadi hal yang besar.

"Kami cukup positif menatap tahun depan dengan mesin berbeda. Kami sudah melihat apa yang mereka bisa lakukan pada kualifikasi di sini."

Baca Juga:

Sementara bos tim Red Bull Racing, Christian Horner, juga optimistis setelah melihat performa spesifikasi terbaru mesin Honda.

"Jelas sepanjang minggu ini dan juga di Rusia, kami terus memantau progres mereka dengan dekat," ucap Horner.

"Saya senang bisa melihat mereka mendapat kemajuan berarti. Kami sangat antusias dengan progres yang mereka raih saat ini, dan tentunya terus berharap menuju 2019."

Gasly, yang akan diangkat ke tim senior Red Bull tahun depan, belum ingin membuat prediksi tentang seperti apa paket kompetitif Honda nantinya.

"Nanti mobilnya akan berbeda, jadi kami harus menunggu," kata pembalap berumur 22 tahun itu. "Red Bull selalu membuat mobil yang sangat kencang, dan biasanya kualitas sasis mereka cukup terkenal.

"Menurut saya, dengan peningkatan yang diraih Honda saat ini, bisa saja kami akan berada di posisi yang sangat bagus. Kita lihat saja di enam bulan berikutnya. Banyak hal yang masih bisa terjadi, dan untuk saat ini saya tidak mau terlalu memikirkan itu."

Fans Toro Rosso memberi dukungan pada Brendon Hartley, dan Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13, yang sedang lewat

Fans Toro Rosso memberi dukungan pada Brendon Hartley, dan Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13, yang sedang lewat

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Pierre Gasly, Toro Rosso, Brendon Hartley, Toro Rosso

Pierre Gasly, Toro Rosso, Brendon Hartley, Toro Rosso

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Fans Toro Rosso-Honda

Fans Toro Rosso-Honda

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Fans Toro Rosso-Honda

Fans Toro Rosso-Honda

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Fans Toro Rosso-Honda

Fans Toro Rosso-Honda

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Fans Toro Rosso-Honda

Fans Toro Rosso-Honda

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Brendon Hartley, Toro Rosso STR13

Brendon Hartley, Toro Rosso STR13

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Brendon Hartley, Toro Rosso STR13

Brendon Hartley, Toro Rosso STR13

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR13

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

10

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Analisis: Ferrari tetap berinovasi meski peluang juara menipis
Artikel berikutnya FIA perjelas aturan manuver bertahan Formula 1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia