Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Hamilton: Mobil 2017 tersulit sepanjang karier F1 saya

Juara dunia, Lewis Hamilton, menyebut mobil Mercedes 2017 sebagai yang paling sulit untuk dipahami sepanjang karier balapnya di Formula 1.

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08, lifts a wheel whilst turning

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08, lifts a wheel whilst turning

Dengan mobil Mercedes W08, Hamilton memecahkan rekor total pole position F1 dari Michael Schumacher, dan mencetak sembilan kemenangan yang mengantarkannya ke gelar juara dunia keempat. Tapi ia harus berjuang ekstra keras melawan rival terberatnya, Sebastian Vettel, pada mayoritas balapan tahun ini.

Kesulitan yang dialami Hamilton pada awal musim disebabkan oleh mobil W08 yang kurang ramah terhadap ban Pirelli, terutama dengan kompon ultrasoft. Selain itu Mercedes juga belum bisa mengatasi kekurangan mereka di sirkuit-sirkuit berkecepatan rendah.

Ketika ditanya apakah ia pernah mengemudikan mobil dengan kesulitan yang sama seperti W08 sepanjang karier balapnya, Hamilton menjawab: "Ini yang paling sulit.

"Ada beberapa masalah yang sudah terjadi pada beberapa tahun terakhir ini, dan baru sekarang kami menyadari bahwa kami harus melakukan sesuatu.

"Mobil baru, dengan ukuran yang lebih lebar, mungkin juga ikut andil memperbesar masalah ini. Perbedaan dinamika ban, dari segi itu juga telah menjadi sangat sulit.

"2008 juga adalah mobil yang sulit, 2009 cukup buruk. Ini mobil yang bagus, tapi memang sulit untuk memaksimalkan potensinya."

Karena sifat mobil yang bisa membuat ban belakang cepat aus, Hamilton dan rekan setimnya, Valtteri Bottas, harus berhati-hati untuk menemukan keseimbangan yang tepat.

"Supaya bisa mendapatkan performa tambahan, sering kami harus bekerja lebih keras di mobil. Tapi kami seperti berada di ujung tanduk untuk bisa mencapai titik itu," tambah Hamilton.

"Tahun ini banyak orang berkata bahwa kami memiliki mobil yang paling bagus, dan ya itu memang benar. Tapi ada beberapa masalah mendasar yang saya harus bekerja keras untuk bisa mengatasinya.

Hamilton memenangi enam dari delapan balapan yang digelar antara GP Inggris hingga GP Amerika Serikat, fase musim di mana Bottas tampak kesulitan mengendalikan mobil W08. Hamilton merasa kemampuannya yang "bisa memaksimalkan potensi mobil di saat orang lain tidak bisa melakukannya" adalah "letak kekuatan" pembalap Inggris Raya tersebut.

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1
Lewis Hamilton, Mercedes-Benz F1 W08
Lewis Hamilton, Mercedes-Benz F1 W08 Hybrid
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1
Lewis Hamilton, Mercedes-Benz F1 W08 Hybrid
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08
 Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08
Lewis Hamilton, Mercedes-Benz F1 W08  runs wide through the gravel
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Stroll: Saya sudah membungkam kritik
Artikel berikutnya Mercedes: Mobil 2017 baru 90 persen

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia