Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Marquez akui gugup sebelum debut mobil Formula 1

Empat kali juara dunia MotoGP, Marc Marquez, mengaku gugup sebelum menjajal mobil Formula 1 untuk yang pertama kalinya di Red Bull Ring.

Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car

Foto oleh: Honda Racing

Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Mark Webber watches as Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez, tests the Toro Rosso F1 car
Marc Marquez mengetes mobil F1 di Red Bull Ring

 

Pembalap Honda itu menuntaskan 43 lap dengan mobil Red Bull RB8 yang dibaluti corak warna Toro Rosso-Honda. Marquez beraksi di depan figur-figur penting F1 seperti konsultan balap Red Bull, Helmut Marko, bos motorsport Honda, Masashi Yamamoto, legenda balap asal Austria, Niki Lauda, dan juga pemilik Red Bull, Dietrich Mateschitz.

Minim pengalaman menggeber mobil single-seater, Marquez juga mendapat pelatihan dari Mark Webber, mantan pembalap Red Bull yang meraih sembilan kemenangan di F1.

Meskipun catatan waktunya tidak diumumkan secara resmi, Motorsport.com mendapat informasi bahwa Marquez menorehkan 1 menit 14,9 detik sebagai raihan terbaiknya. Ia sebenarnya sempat melaju 0,6 detik lebih cepat sebelum melintir di tikungan terakhir.

Raihan Marquez memang terpaut jauh sekitar 10 detik lebih lambat dari torehan pole Valtteri Bottas pada GP Austria tahun lalu. Tapi Marquez mengemudikan mobil 'eksibisi' 2012 dengan kompon keras tanpa bantuan DRS dan ditenagai mesin V8 tanpa KERS.

VIDEO: Tes Formula 1 Marc Marquez

Jika dibandingkan dengan raihan pole perdana sejak F1 kembali ke Red Bull Ring pada 2014, Marquez lebih lambat enam detik dari Felipe Massa.

"Sepanjang hari ini saya tidak bisa berhenti senyum! Benar-benar pengalaman yang hebat," ujar Marquez.

"Sungguh luar biasa bisa mengemudikan mobil Formula 1, karena ini pengalaman pertama saya mengemudikan mobil di trek. Saya pernah mengemudikan mobil Formula 3, tapi itu hanya dua lap di Motegi.

"Kemarin saya benar-benar gugup, dan begitu juga pada pagi hari ini. Saya sulit tidur, bahkan saya merasa lebih gugup dibanding menjelang balapan [MotoGP]! Tapi selangkah demi selangkah, kami mencoba menikmatinya, dan pada akhirnya rasanya menyenangkan.

"Mereka bilang [awalnya] tidak buruk, tapi waktunya masih jauh [dari harapan]. Tapi kemudian selangkah demi selangkah, saya mulai lebih paham, dan dengan bantuan para legenda yang hadir di sini, semuanya menjadi terasa lebih mudah.

"Ini adalah hari yang akan selalu saya ingat."

Webber terkesan melihat progres Marquez di balik kemudi mobil F1 dan merasa terhormat bisa menjadi guru bagi bintang MotoGP tersebut.

"Sungguh impresif, karena untuk roda dua, Marc sudah berada di level tertingginya. Jadi ketika dia datang dan mengemudikan mobil Formula 1, cara dia membukukan waktu sungguh berbeda," ungkap Webber.

"Kami [F1] menyimpan banyak downforce dan cengkeraman saat menikung. Posisi kursi juga unik karena garis pandangnya berbeda.

"Secara keseluruhan saya merasa terhormat bisa hadir di sini. Ia tampil luar biasa."

Ikuti Motorsport.com di:

Mark Webber memantau Marc Marquez dari pinggir trek
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez dan Mark Webber
Marc Marquez mendapat arahan dari Dr. Helmut Marko
Marc Marquez mengetes mobil Formula 1
Marc Marquez, Mark Webber, Dr. Helmut Marko, dan Niki Lauda
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Eksklusif: Bos Formula 1 bicara ekspansi ke Asia
Artikel berikutnya Honda ungkap detail upgrade mesin GP Kanada

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia