Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Palmer yakin bertahan hingga akhir musim

Meski diisukan akan diganti oleh Carlos Sainz sebelum akhir musim, Joylon Palmer yakin kontraknya akan mengamankan tempatnya di Renault hingga akhir 2017.

Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17

Sutton Images

Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17, Fernando Alonso, McLaren
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17, pit stop action
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17, battles, Pascal Wehrlein, Sauber C36-Ferrari
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17

Carlos Sainz, yang akan dikonfirmasikan menjadi pembalap Renault pada musim 2018, telah dikaitkan dengan kepindahannya ke tim yang bermarkas di Enstone tersebut pada balapan selanjutnya, GP Malaysia.

Namun, beberapa sumber mengatakan bahwa sejauh ini, Renault belum dapat menyelesaikan kesepakatan untuk membuat pembalap Spanyol itu bergabung pada 2017.

Sementara Palmer - yang terlihat sedang melakukan pembicaraan serius dengan bos Renault, Cyril Abiteboul sesaat sebelum menemui media - menyangkal pemberitaan tersebut.

"Saya memiliki kontrak," ujarnya. "Saya memiliki tujuh balapan tersisa musim ini. Ada beberapa isu [yang telah berlangsung] selama 35 balapan, [dan mengatakan] saya tidak akan membalap di balapan selanjutnya, atau beberapa balapan selanjutnya. 

"Ini bukan hal baru bagi saya, tidak akan berdampak apapun. Ini sama, saya pikir sebagian besar balapan musim ini sama, jadi tidak ada yang berubah.

"Saya memiliki tujuh balapan yang harus dijalani, saya akan berada di Malaysia, saya akan membalap sampai Abu Dhabi."

Saat ditanyai prospeknya untuk tahun 2018, ia mengatakan: "Saya tidak terlalu peduli untuk berbicara tentang itu. Saya tahu apa yang terjadi, saya pikir akan ada pengumuman mungkin beberapa waktu mendatang, tidak terlalu lama.

"Saya semangat untuk masa depan, saya tidak terlalu memikirkannya, tapi saya bersemangat untuk apa yang akan datang.

Palmer, yang belum mencetak satupun poin di musim 2017, mengatakan ia sepenuhnya berdedikasi untuk mengakhiri "musim sulitnya" dengan baik.

"Saya hanya fokus melakukan pekerjaan yang sedang saya lakukan, jadi saya mencoba untuk tidak memperhatikan hal semacam itu.

"Bagi saya, saya memiliki tujuh balapan musim ini untuk mencoba dan melakukan yang terbaik yang saya bisa.

"Tentu ini merupakan tahun yang sulit, saya pikir dua balapan terakhir lebih baik, bahkan jika itu tidak menunjukkan [hasil] pada akhirnya.

"Saya pikir performa [ideal saya] telah berada di sana atau sekitarnya. Semoga mobil akan lebih baik di trek ini, dan kami akhirnya dapat beberapa poin," tutur Palmer.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Renault: Kami benar-benar berusaha melindungi Palmer
Artikel berikutnya Palmer tahu berita Sainz-Renault dari internet

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia