Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Digantikan olehnya, Gasly merasa kasihan dengan Kvyat

Pierre Gasly, yang akan memulai debutnya di GP Malaysia, mengatakan ia merasa simpati pada pembalap yang digantikannya, Daniil Kvyat.

Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso

Foto oleh: Sutton Images

The garage board of Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso is removed
The garage sign of Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso is erected
Pierre Gasly, Toro Rosso, walks the track
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso and Fabiana Valenti, Scuderia Toro Rosso Head of Communications
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso walks the track
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso
Garage sign of Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso is erected
The garage of Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso

Gasly yang telah lama menjadi pembalap binaan Red Bull, menggantikan Kvyat di Toro Rosso sejak balapan akhir pekan ini, GP Malaysia.

"Sayanganya begitulah cara kerja dalam olahraga ini," ujar Gasly, yang tidak memiliki kesempatan untuk berbicara dengan Kvyat jelang akhir pekan di Sepang, Malaysia.

"Dia telah berada di posisi saya sebelum datang ke F1, ia telah menunggu kesempatannya, dan lalu ia harus mengambil kursi pembalap lain.

"Tentu saya merasa kasihan padanya, dia merupakan pembalap yang sangat bagus dan bertalenta. Sayangnya, yang terjadi saya akan mengambil kursinya. Saya yakin kita akan melihat dia kembali dalam grid dalam beberapa waktu, mungkin."

Gasly pertama mengetahui dirinya akan membalap di Malaysia pada Senin (25/9). Meski demikian, Toro Rosso belum menjelaskan berapa lama ia akan membalap dengan mereka, kemungkinan besar ia akan terus membalap di 2018 sebagai pengganti Carlos Sainz yang pindah ke Renault.

"Pada saat ini saya tidak tahu berapa banyak balapan F1 yang akan saya ikuti, belum dipastikan," ujar Gasly.

"Tim meminta saya untuk fokus pada akhir pekan ini dan mencoba untuk lakukan yang terbaik. F1 adalah hal baru bagi saya, ini akan menjadi balapan pertama saya, tapi tidak ada target yang nyata."

Gasly akan dipasangkan dengan Sainz, yang mengalahkannya dalam pertarungan gelar Formula Renault 3,5 musim 2014, berharap pembalap Perancis tersebut dapat segera kompetitif.

"Dia telah melakukan segala hal yang benar untuk ada di sini, dan saya juga yakin Red Bull tidak akan menaruh siapapun di dalam mobil jika tidak mampu untuk langsung menunjukkan kecepatannya dan mencetak poin serta membantu tim," ujar Sainz. 

Saat ditanya apakah ia merasa simpati dengan Kvyat, Sainz menjawab: "Di tengah musim, saat Anda sangat fokus pada balapan Anda di musim 2017, Anda tidak dapat terpengaruh dengan apa yang terjadi di sisi garasi lain."

Gasly menjadi pembalap Perancis ketiga di grid F1 bersama Romain Grosjean dan Esteban Ocon.

Uniknya, keduanya juga memulai debut Formula 1 nya dengan menjadi pengganti di tengah musim, Grosjean dengan Renault di 2009, dan Ocon yang menggantikan Rio Haryanto di Manor pada musim 2016.

Grosjean berharap Toro Rosso memberikan Gasly keamanan lebih dari yang didapatkannya pada saat pertama kali dengan Renault.

"Saya diberitahu 'pada dasarnya beberapa balapan yang anda miliki sampai akhir [musim] adalah balapan [untuk] pembelajaran, Anda tidak dinilai dari itu. Lalu Anda memiliki tes musim dingin dan pra-musim, dan anda melakukannya'," ucap Grosjean.

"Sayangnya, itu bukan kasus saya, Itu bisa mengorbankan karier saya. Saya yakin apa yang Toro Rosso lakukan: Mempersiapkan Pierre [Gasly] untuk membalap penuh musim depan, dan siap semaksimal mungkin sejak awal." 

Laporan tambahan oleh Jonathan Noble and Lawrence Barretto

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FP1 GP Malaysia: Sempat tertunda hujan, duo Red Bull memimpin
Artikel berikutnya FP2 GP Malaysia: Kecelakaan Grosjean akhiri sesi, Vettel tercepat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia