Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Red Bull mencari "kata sandi" untuk buka potensi RB15

Red Bull berharap bisa menemukan "kata sandi" untuk membuka potensi mobil teranyar mereka di Formula 1 2019.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB15

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Duet Red Bull: Max Verstappen dan Pierre Gasly, sama-sama kesulitan memaksimalkan performa mesin Honda mereka di Bahrain, masing-masing menuntaskan balapan di urutan keempat dan kedelapan.

"Saya pikir mobil kami cukup sulit saat ini," aku Horner. "Celah untuk bisa tampil optimal cukup sempit, dan Max bisa beradaptasi dengan sangat baik.

"Sedangkan Pierre masih kesulitan, saya yakin dia akan bisa mengatasinya."

Menurut Horner, fakta bahwa kedua pembalap Red Bull kesulitan menemukan setup yang nyaman di Sakhir menjadi pertanda bahwa skuat Milton Keynes perlu melakukan perbaikan.

"Kami harus menemukan tambahan performa. Ferrari sangat kuat minggu ini, dan Mercedes beruntung bisa mendapatkan hasil 1-2. Tapi Ferrari adalah tim yang dominan [di Bahrain]," papar Horner.

"Penting bagi kami untuk memahami di mana letak kekuatan dan kelemahan kami dibandingkan Ferrari di sini. Begitu Anda mengetahuinya, terutama dengan ban tahun ini, maka Anda akan tampil berbeda dibandingkan dua minggu lalu. Begitu juga sebaliknya seperti yang dialami Mercedes.

"Ini perkara mencari kata sandi yang benar."

Baca Juga:

Red Bull mencoba beragam jenis setup di dua balapan pertama F1 2019. Kendati beberapa di antaranya tidak membuahkan hasil, Horner tetap menyebutnya sebagai pelajaran berharga dalam pemahaman RB15.

"Kami mendapat banyak data yang bagus dari minggu ini, dan kami mulai memahami beberapa area yang sedang kami fokuskan," ujarnya.

Walau tertinggal dari Ferrari dalam hal kecepatan di trek lurus, Horner menepis anggapan bahwa mitra mesin mereka, Honda, menjadi penghambat progres RB15.

"Ferrari sepertinya menemukan gigi tambahan. Kecepatan mereka di trek lurus, benar-benar impresif," imbuhnya.

"Kami memiliki lebih banyak pekerjaan di sisi sasis. Sejauh ini mesin terus menunjukkan progres yang positif."

Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Sebastian Vettel, Ferrari SF90
Mattia Binotto, Team Principal Ferrari, Christian Horner, Team Principal, Red Bull Racing
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Carlos Sainz Jr., McLaren MCL34, Kevin Magnussen, Haas F1 Team VF-19
Max Verstappen, Red Bull Racing
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Christian Horner, Team Principal, Red Bull Racing
Valtteri Bottas, Mercedes AMG W10, Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Valtteri Bottas, Mercedes AMG W10, Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hulkenberg ingin Renault perbaiki reliabilitas
Artikel berikutnya Eksklusif: Rencana perluasan markas Racing Point

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia